Nainggolan Yakin Roma Masih Akan Berkembang
jpnn.com - AMERIKA SERIKAT - Gelandang AS Roma Radja Nainggolan mengungkapkan timnya masih bisa berkembang. Hal itu ia katakan usai membantu Roma menumbangkan Liverpool dalam laga International Champions Cup.
Dalam laga itu, Liverpool mengandaskan tim asuhan Jurgen Klopp 2-1 lewat gol Edin Dzeko dan Mohamed Saah.
"Kami menampilkan permainan seperti yang diinginkan pelatih," kata Nainggolan seperti dilansir dari laman Football Italia.
"Di babak pertama kami bisa unggul 3-0. Kami melakukan kesalahan setelah rotasi, tapi saya pikir ini pertama kalinya kami mendapat tes yang sesungguhnya dan kami lumayan bagus," ujar Nainggolan.
"Kami bisa dah harus berkembang, tapi kami masih punya waktu dua minggu dan kami harus berkembang."
Nainggolan mengungkapkan saat ini ia dalam kondisi yang baik dan masalah betisnya telah teratasi.
"Saat ini saya berupaya mengembangkan kondisiku, karena itu saya harus bermain lebih sering. Kami perlu mengembangkan fisik agar dapat memulai liga dengan cepat."(ray/jpnn)
AMERIKA SERIKAT - Gelandang AS Roma Radja Nainggolan mengungkapkan timnya masih bisa berkembang. Hal itu ia katakan usai membantu Roma menumbangkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gagal Penuhi Ekspektasi di Piala AFF 2024, Rafael Struick Merespons Begini
- Semifinal Piala AFF 2024: Stadion Singapura vs Vietnam Dipindah, Kenapa?
- Cek Jadwal 5 Pertandingan Spesial NBA Christmas Day
- Kabar Baik Menghampiri Persija Jakarta Menjelang Jumpa Malut United
- Lepas Satu Pemain Asing, Dewa United Siap Mendatangkan Pebasket dari NBA
- Cara Sederhana Pelatih Persib Menikmati Momen Natal