Najwa Shihab Sebut PSSI Era Kepemimpinan Erick Lebih Berani Berantas Mafia Bola
jpnn.com, JAKARTA - PSSI di era kepemimpinan Erick Thohir dinilai lebih berkomitmen dalam memberantas mafia yang menjangkiti sepak bola nasional.
Erick Thohir disebut berani dan lebih terbuka serta transparan dalam membongkar praktik kotor yang ada di ekosistem sepak bola Indonesia.
Hal itu mendasari jurnalis senior sekaligus Pendiri Narasi, Najwa Shihab tertarik bergabung dengan Satuan Gugus (Satgas) Anti Mafia Bola yang dibentuk Ketum PSSI Erick Thohir.
Dia menyebut sudah saatnya PSSI membuka diri sebagai bentuk keseriusan untuk mengembangkan dunia sepak bola Indonesia.
“Yang dulu-dulu federasinya menutup diri dan menganggap ini urusan hanya football family. Jadi, pembedanya waktu itu adalah ketika kerja bersama (laporan investigasi pengaturan skor) itu ditindaklanjuti langsung oleh negara, ketika itu kendalanya federasi masih menutup diri,” kata Najwa dalam keterangan persnya, Kamis (21/9).
Dia bahkan mengatakan di masa kepemimpinan terdahulu, pelapor dugaan mafia bola akan dilaporkan balik oleh PSSI. Hal itu dinilai kontraproduktif dalam memajukan sepak bola Indonesia.
“Jadi, PSSI itu kalau dilaporin kasus, yang ngelaporin malah dilaporin balik begitu. Dulu PSSI, kalau dilaporin kasus, tendensinya malah melaporkan, dilaporin balik,” ucap Najwa.
Oleh karena itu, dia sangat menaruh harapan yang tinggi kepada PSSI di bawah kepemimpinan Erick Thohir agar berperan lebih aktif dan terbuka.
Jurnalis senior Najwa Shihab menyebut PSSI era kepemimpinan Erick Thohir lebih berani memberantas mafia bola.
- Jalankan Perintah Prabowo, Erick Thohir Bakal Kumpulkan Para Dirut BUMN
- Prabowo Ingin Para Menteri Pakai Mobil Maung, Erick Thohir: Harus Ada Tahapan
- Siap Dukung Visi Prabowo, Erick Thohir: BUMN Harus Bekerja Lebih Keras Lagi
- Taspen Tunjukkan Konsistensi Lewat Pertumbuhan Investasi 10,55% di Atas Industri
- Erick Dinilai Tak Mampu Implementasikan UU Cipta Kerja
- Bahrain Minta Laga Melawan Timnas Indonesia di Tempat Netral, PSSI Bersikap Tegas