Nakal Ya, Masih SD Kok ke Kelab Malam
Minarti menjelaskan, operasi itu merupakan program tahunan yang dilakukan Satbinmas Polrestabes Surabaya.
''Kegiatan ini kami mulai awal April lalu. Sudah sebulan program ini berlangsung," terangnya.
Program tersebut tak hanya berbentuk patroli. ''Programnya banyak. Mulai penyuluhan hingga menyambangi kampung-kampung," jelas Minarti.
Kegiatan itu merupakan salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada masyarakat.
Dengan begitu, citra polisi dapat diperbaiki.
Mereka ingin menunjukkan bahwa polisi adalah sahabat masyarakat.
''Istilahnya, ini program pendekatan kami supaya tidak ada jarak antara polisi dan masyarakat," tutur perwira dengan dua melati di pundak tersebut.
Selain itu, program tersebut merupakan kegiatan preventif polisi. Mereka hendak meminimalkan penyakit masyarakat dan premanisme di metropolis.
Sebanyak 16 pemuda yang terdiri atas 14 laki-laki dan dua wanita terjaring Operasi Bina Kusuma Kamis dini hari (27/4).
- Judika Tutup Perayaan 21 Tahun New Club 36 dengan Aksi Memukau
- Merasa Diguna-guna, Dinar Candy Mengaku Alami Kejadian Begini
- Soal Tuduhan Ria Ricis, Teuku Ryan: Jahat Banget Ya
- Dituding Sering ke Kelab Malam, Teuku Ryan Bilang Begini
- Ria Ricis Sebut Mantan Suami Sering Pergi ke Kelab Malam, Waduh
- Unik, Kelab Malam di Yogyakarta Ini Sajikan Menu Warmindo