Nama Ahmad Lukita Muncul Jadi Calon Dirut PT LIB, Petinggi MU Bilang Begini
jpnn.com, JAKARTA - Beredarnya nama calon kuat Dirut PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ahmad Hadian Lukita ternyata tak diterima seluruh klub pemegang saham. Salah satunya ialah Madura United (MU).
Dia meminta, kriteria transparansi dalam pemilihannya serta kapabilitas calon dipertimbangkan betul.
"Kata siapa (Ahmad Hadian Lukita,red)? Sehebat apa orang itu? Siapa yang mengusulkan dan punya kapasitas apa?," tanya balik Direktur Madura United Ahmad Hadian Lukita, saat dihubungi Senin (8/6).
Menurut Haruna, sosok yang dipilih nantinya, paling penting bagi klub harus dilakukan dengan transparan dan sosoknya kapabel membawa LIB lebih baik.
"Ukurannya ialah adanya peningkatan value liga dan kepastian jadwal, kalau tidak memiliki tahapan dan kriteria itu pasti akan masalah dan ribut lagi nantinya," terang dia.
Andai apa yang dilontarkan oleh Haruna itu tak bisa dilaksakan, dia menegaskan Madura United siap menolak usulan nama tersebut.
"Daripada begitu lebih baik madura menolak menyetujui jika tahapan yg transparan dan kriteria kapabilitas calon itu tidak terpenuhi," dia menandaskan.
BACA JUGA: Berita Terkini Soal Dua ASN Pasangan Selingkuh yang Pingsan di Dalam Mobil, Oh Ternyata
Beredarnya nama calon kuat Dirut PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ahmad Hadian Lukita ternyata tak diterima seluruh klub pemegang saham. Salah satunya ialah Madura United (MU).
- Dirut LIB: Liga 2 Kembali Hadir dengan Komitmen Bersama Pegadaian
- Catat, Ini Jadwal Baru Laga Tunda Persija-Persib dan Persebaya-Arema
- Respons PT LIB Soal Keinginan Sejumlah Klub Liga 2 Membentuk Operator Baru
- Duh, Dua Laga Liga 1 di Jatim tak Dapat Izin, Ada Persebaya vs Persikabo 1973
- Djadjang Nurdjaman Minta Pemainnya Waspadai Kebangkitan Rans Nusantara FC
- Liga 1 Bergulir Lagi, Ketum PSSI M Iriawan Tunjukkan Kegigihan Melakukan Ini