Nama Kapolres Dicatut Untuk Tes Perangkat Desa
jpnn.com, BOJONEGORO - Kapolres Bojonegoro, AKBP Wahyu Sri Bintoro, mengaku namanya dicatut salah satu oknum yang melakukan lobi ke Universitas Semarang.
Oknum itu mencatut nama demi demi meminta soal yang akan digunakan saat tes perangkat desa pada Kamis mendatang.
Hal ini berdasarkan laporan yang diterima pihak kampus yang mengaku didatangi oleh lima orang untuk meminta soal tersebut.
"Kini pihak Polres sendiri telah mengantongi kelima nama tersebut dan akan melakukan pemeriksaan terhadap mereka," ujar Wahyu.
Selain itu, polres juga akan melakukan pemeriksaan kepada pihak Universitas Semarang terkait kasus tersebut.
Pihak Polres sendiri telah melakukan perjanjian dengan pemerintah Kabupaten Bojonegoro, dalam pengamanan ujian, baik itu dalam pengawalan soal yang akan diujikan.
Tercatat sebanyak 7.660 pesrta telah mendaftarkan diri untuk menjadi perangkat desa.
Dari jumlah tersebut, Pemkab Bojonegoro hanya akan mengambil sebanyak 1152 perangkat desa.
Oknum meminta soal untuk tes perangkat ke universitas dengan mencatut nama kapolres
- Kejari Batam Tahan 2 Tersangka Korupsi Pengelolaan Anggaran RSUD Embung Fatimah
- Terduga Pelaku Penembakan Warga di Nagan Raya Ditangkap Polisi
- Masa Jabatan Selesai, Tabrani Resmi Melepas Tugas Pjs Wali Kota Tangsel
- Gunung Semeru Erupsi Lagi, Tinggi Letusan 600 Meter
- Ungkap Kasus TPPO, Polres Muara Enim Bekuk 1 Tersangka
- Pj Gubernur Jateng Dampingi Wapres Silaturahmi dengan 3 Ribu Nasabah PNM Mekaar