Nama-nama Kandidat Capres PPP Berpeluang Berubah
Romi Bantah Kubunya Merapat ke PDIP
jpnn.com - BOGOR - Sekretaris Jendral (Sekjen) PPP Romahurmuziy menampik kabar yang menyebut kubunya menginginkan koalisi dengan PDI Perjuangan.
Pria yang biasa disapa Romi ini menegaskan, rekan koalisi PPP pada pemilu presiden (pilpres) 2014 belum diputuskan
"Kita belum mengarah kemana mana. Kita masih akan lihat perkembangan dalam beberapa hari ke depan," kata Romi saat ditemui di lokasi Mukernas III PPP di Cisarua, Bogor, Rabu (22/4).
Ia menjelaskan, arah koalisi baru akan dibahas dalam forum Mukernas III. Namun, sambungnya, hasil Mukernas III tidak harus berpatokan kepada keputusan Mukernas III yang menetapkan Ketua Umum PPP Suryadharma Ali sebagai calon presiden (capres).
Seperti diketahui, hasil Mukernas II PPP juga memutuskan enam kandidat yang bakal diusung sebagai capres. Mereka adalah Jusuf Kalla, Joko Widodo, Din Syamsudin, Khofifah Indar Parawansa, Isran Noor, dan Jimly Asshiddiqie.
"Tapi keputusan Mukernas II itu bisa diubah oleh Mukernas III. Jadi apakah nanti kita kerucutkan menjadi tiga nama saja, atau kita buka lagi untuk capres lain seluas-luasnya," papar Romi.
Sebelumnya diberitakan, Suryadharma mengatakan bahwa PPP memberi dukungan kepada capres Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Namun, hal tersebut ditolak oleh kubu Romi hingga hampir memecah belah kesatuan partai berlambang Kabah itu. (dil/jpnn)
BOGOR - Sekretaris Jendral (Sekjen) PPP Romahurmuziy menampik kabar yang menyebut kubunya menginginkan koalisi dengan PDI Perjuangan. Pria yang biasa
- Sidang Korupsi Timah, Hakim Pertanyakan Penghitungan Kerugian Negara Berdasarkan IUP
- PMI yang Jadi Korban Pembunuhan di Hongkong Dipulangkan ke Tanah Air
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Masih Ragu Transplantasi Rambut? Simak Kiat Berikut
- Ketua Umum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Anak Guru PPPK di Karanganyar jadi Korban Pemerkosaan, Sang Ibu Minta Polisi Bertindak