Nama Petinggi Muhammadiyah Ini Sempat Masuk Daftar Wamen, tetapi...

jpnn.com, JAKARTA - Nama Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti ternyata sempat masuk dalam daftar nama calon wakil menteri yang dilantik pada hari ini (23/12).
Nama tokoh kelahiran Kudus, 2 September 1968 tertulis sebagai calon wakil menteri pendidikan dan kebudayaan (Wamendikbud) yang akan dilantik bersamaan dengan enam calon menteri.
Namun, saat prosesi pelantikan di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Mu'ti tidak muncul. Dalam pelantikan itu terlihat lima wakil menteri saja yang dilantik.
Kelimanya dilantik bersamaan dengan enam menteri yang sudah diumumkan sehari sebelumnya oleh Presiden Joko Widodo.
Belum ada keterangan dari pihak Istana Kepresidenan perihal hilangnya nama Mu'ti.
Namun, Mu'ti mengaku sempat bersedia masuk ke Kabinet Indonesia Maju dengan menjadi Wamendikbud. Melalui Twitter, dia mengungkapkan bahwa Mensesneg Pratikno dan Mendikbud Nadiem Makarim sempat menghubunginya.
"Awalnya, ketika dihubungi oleh Pak Mensesneg dan Mas Mendikbud, saya menyatakan bersedia bergabung jika diberi amanah," tulis Mu'ti melalui akun @Abe_Mukti di Twitter.
Awalnya, ketika dihubungi oleh Pak Mensesneg dan Mas Mendikbud, saya menyatakan bersedia bergabung jika diberi amanah.
Tetapi, setelah mengukur kemampuan diri, saya berubah pikiran. Semoga ini adalah pilihan yang terbaik.
Nama Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti ternyata sempat masuk dalam daftar nama calon wakil menteri yang dilantik pada hari ini (23/12).
- Jokowi: Ini Sudah Jadi Fitnah di Mana-Mana
- Soal Ijazah Jokowi Diduga Palsu, UGM Siap Buka-Bukaan
- Penanganan Guru akan Diambil Alih Pusat, Mendikdasmen Abdul Mu’ti Beri Penjelasan Begini
- Para Menteri Sowan ke Jokowi, Efriza: Sikap Kurang Menghargai Presiden Prabowo
- Sejumlah Menteri Prabowo Silaturahmi ke Rumah Jokowi, Pengamat Ini Ungkap Hal Tak Lazim
- Muhammadiyah Pertanyakan Rencana Prabowo Evakuasi Warga Gaza ke RI