Nama Puti Guntur Soekarno Sempat Viral, PDIP Akan Lapor Polisi
Nama Puti Guntur Soekarno jadi Viral, PDIP Akan Lapor Polisi

Sementara Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwiyono menyebut akan koordinasi terlebih dahulu dengan lembaga bantuan hukum partai. "Baru setelah koordinasi kita akan melapor ke polisi," Adi Sutarwiyono.
Seperti diketahui, sekitar dua hari lalu media sosial ramai dengan surat keputusan yang menyebut Puti menjadi calon Walikota Surabaya yang akan diusung oleh PDIP. Surat keputusan tersebut, hanya berupa tangkapan layar.
Sedangkan calon wakilnya adalah Lilik Arijanto. Puti adalah putri tunggal dari Guntur Soekarnoputra. Sedangkan Lilik Arijanto adalah pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Surabaya.
Surat rekomendasi bagi Puti dan Lilik yang beredar ini ditandatangani di atas materai Rp6.000 oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Sekretaris Jenderalnya, Hasto Kristiyanto. (ngopibareng/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Nama Puti Guntur Soekarno menjadi viral di media sosial sebelum pengumuman calon PDIP untuk pilwakot Surabaya.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Bersaksi di Persidangan, Wahyu Mengaku Tak Punya Bukti Terima Uang dari Hasto
- Terungkap di Sidang, Saksi Tak Tahu Hasto Menyuap dan Merintangi Penyidikan
- Hasto Kristiyanto Merasa Jadi Korban Pemerasan dalam Sidang PAW Harun Masiku
- Ini Kronologi Satgas Cakra Buana Mengamankan Penyusup di Sidang Hasto
- Internal PDIP Solid Menyambut Kongres, tetapi Butuh Biaya
- Dewi Juliani Desak APH Gunakan UU TPKS terkait Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan