Nama Zulhas hingga Sahroni Muncul Jadi Cawapres Alternatif Pilihan Warga Jakarta
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, anggota DPR Fraksi Partai NasDem, Ahmad Sahroni muncul sebagai calon wakil presiden alternatif 2024.
Hasil survei terbaru dari Indikator Politik Indonesia menyebutkan ada empat nama sosok cawapres yang memiliki elektabilitas tinggi.
Mereka adalah Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Menparekraf Sandiaga Uno, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, danMenteri BUMN Erick Thohir.
Ridwan Kamil berada di posisi teratas dengan elektabilitas 21,5 persen, kedua Sandiaga Uno 15,4 persen. Lalu disusul AHY 12,7 persen dan Erick Thohir 11,4 persen.
Direktur Eksekutif Indikator Burhanuddin Muhtadi mengatakan keempat nama itu umumnya muncul di survei-survei nasional. Namun, ada hal menarik dalam temuan terbaru ini
"Muncul nama Andika, Zulkifli Hasan (Zulhas) kemudian, Gatot, kemudian Sahroni. Itu mungkin nama-nama yang di DKI Jakarta suaranya lebih kelihatan ketimbang di tingkat nasional," kata Direktur Burhanuddin dalam paparannya secara daring, Kamis (11/5).
Dia menjelaskan Andika dan Zulhas sama meraih elektabilitas 3,5 persen, disusul eks Panglima TNI, Gatot Nurmantyo dengan 2,3 persen dan Sahroni 2 persen.
Burhanuddin menjelaskan para pemilih berdasarkan preferensi partai politik (parpol) cenderung memilih nama-nama yang sudah populer.
Ketum PAN Zulkifli Hasan, politikus NasDem Ahmad Sahroni muncul sebagai calon wakil presiden alternatif 2024.
- Temuan Litbang Kompas Jadi Tanda Kinerja Prabowo-Gibran Dirasakan Rakyat
- Survei Robert Walters 2025, Hampir Separuh Profesional di Indonesia Ingin Naik Gaji
- Soal Makan Bergizi Gratis Belum Berjalan dengan Baik, Zulhas Beri Alasan Begini
- Zulhas: Pabrik yang Beli Gabah Kering Tak Sesuai HPP Tidak Bisa Jual Beras ke Bulog
- Jumlah Anggota Koalisi Parpol di Pilpres Perlu Diatur Mencegah Dominasi
- 59% Gen Z dan Milenial Gunakan Paylater untuk Atur Cash Flow