Namanya Dicatut untuk Menipu Menteri ATR, Deddy Corbuzier Merespons Begini
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Deddy Corbuzier mengaku geram karena namanya dipakai oleh oknum yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan penipuan.
Deddy mengatakan sasaran yang dijadikan target penipuan oleh oknum tersebut ialah Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Sofyan Djalil.
Informasi tersebut dia sampaikan langsung dalam sebuah unggahan di akun miliknya di Instagram.
Dalam unggahan itu terlihat percakapakan oknum tersebut dengan Sofyan Djalil.
Mulanya, okonum tersebut mengirim pesan kepada Sofyan Djalil untuk meminta sumbangan membangun rumah singgah.
Setelah mendapatkan pesan itu, Sofyan lantas menghubungi nomor pria berkepala plontos itu yang sebelumnya sudah dia miliki.
Deddy lantas menjelaskan bahwa orang yang meminta sumbangan itu bukanlah dirinya.
Bapak satu anak itu menegaskan bahwa itu merupakan penipuan yang mengatasnamakan dirinya.
Presenter Deddy Corbuzier mengaku geram karena namanya dicatut oleh oknum untuk menipu Menteri ATR Djalil Sofyan.
- Modus Baru Penipuan Mencatut Bea Cukai, Simak Agar Tidak Menjadi Korban Berikutnya
- Soal Dugaan Penipuan Bisnis Berlian, Reza Artamevia Beri Penjelasan Begini
- Ajak IM Bisnis Berlian & Janjikan Untung Rp 21,3 Miliar, Reza Artamevia Dilaporkan ke Polisi
- Deddy Corbuzier Investor Utama Holy Flux, Bangun Ekosistem Media Online Terbesar di Indonesia
- Istri Polisi di Palangka Raya Menipu 2 Orang Mencapai Rp 315 Juta
- Menteri ATR & Menhan Kolaborasi Perkuat Pengamanan Tanah Aset Negara