Nando's Australia Minta Maaf Karena Ada Ulat Dalam Ayam Yang Disajikan

Perusahaan makanan cepat saji Nando's di Australia telah meminta maaf kepada seorang pembeli yang mengatakan bahwa ayam yang dibelinya berisi ulat ketika dibeli di Newcastle (New South Wales).
Emy Wamboi merekam video ulat-ulat tersebut di dalam daging ayam yang dipesannya di restoran Nando's di Kotara, sekitar 160 km utara Sydney minggu lalu.
Para petugas kesehatan dari Kota praja Newcastle dan juga staf Newcastle sedang melakukan penyelidikan mengapa ini bisa terjadi.
Wamboi mengatakan kepada ABC bahwa dia sedang makan bersama anaknya yang berusia tujuh tahun ketika dia melihat adanya hal yang aneh di makanannya.
"Anak saya waktu itu sudah kelaparan." katanya.
"Dia kan baru berusia tujuh tahun dan dia mengatakan 'saya mau makan ayamnya."
"Lalu saya lihat ayamnya, dan saya lihat beberapa ulat di dalam ayam tersebut.'
Insiden ini terjadi beberapa hari setelah ulat juga ditemukan dalam sajian steak daging yang sudah dimasak di sebuah restoran di Sydney.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya