Napak Tilas Jejak Calon Kuat Presiden AS Barack Obama di Jakarta

Pesan Guru Obama: Jangan Brangasan seperti Bush

Napak Tilas Jejak Calon Kuat Presiden AS Barack Obama di Jakarta
Foto : BBC
Karena itu, selama di Jakarta, Obama mengenyam SD dua kali, yakni SD Franciscus Azisi (kelas 1-3) dan SDN Besuki (kelas 4). Setelah Obama naik kelas 5, ibunya mengirimnya ke Hawaii. Bu Is sekarang terlibat dalam pembuatan film dokumenter untuk meluruskan masa kecil Obama. "Tapi, saya lupa lembaganya," ujar wanita asal Flores itu.

Besok (5/11) ibu beranak tiga itu juga dijadwalkan menghadiri undangan Kedutaan Besar Amerika Serikat. Perwakilan pemerintah AS itu seakan sudah yakin Obama akan terpilih menjadi presiden AS ke-44.

Selain mantan guru, kata Israella, murid-murid SD tempat Obama bersekolah juga diundang. Acaranya, apalagi kalau bukan bernostalgia dengan capres dari Partai Demokrat itu. "Saya sudah ditelepon untuk datang," jelasnya.

Sebagai mantan guru, Bu Is tentu berbangga. Apalagi bekas muridnya saat ini menjadi calon terkuat dalam pemilihan itu. Dia diprediksi akan dengan mudah mengalahkan pesaingnya dari Partai Republik, John McCain. "Saya tentu sangat berharap dia menang. Meski di menit-menit terakhir segala sesuatu bisa berubah," jelasnya.

GENDERANG pemilihan presiden Amerika Serikat resmi ditabuh hari ini. Nun jauh di Jakarta, berjarak separo bumi dari Amerika, Israella Pareira terkena

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News