Napi Bentrok dengan Polisi di Lapas Gorontalo

jpnn.com - GORONTALO - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Gorontalo sempat memanas pada Selasa (31/5) malam. Penyebabnya adalah bentrok antara penghuni lapas dengan polisi.
Kakanwil Kementerian Hukum dan HAM Gorontalo, Agus Subandiyo mengatakan, bentrok bermula ketika polisi menjemput seorang tahanan bernama, Edi Nurkamidi di lapas tersebut. "Ketika polisi akan masuk ke lapas ternyata sebagian besar tahanan sudah berada di luar kamar sekitar blok untuk melawan petugas kepolisian," ujarnya melalui siaran pers, Rabu (1/5).
Menurutnya, bentrok antara kedua belah pihak tak bisa terhidarkan. Namun, polisi sempat menarik diri dan memberlakukan blokade supaya tahanan tidak keluar.
"Sampai sekitar pukul 01.00 WITA ratusan anggota kepolisian masih berjaga-jaga di luar tembok lapas. Saat itu para tahanan masih belum juga bisa dimasukan kekamarnya masing-masing," ujarnya.
Agus menjelaskan, suasana baru kondusif setelah pukul 07.00 waktu Indonesia bagian tengah (WITA). "Saat ini kalapas masih menyelidiki kenapa kamar hunian tersebut sebagian besar bisa terbuka," tandas dia.(mg4/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tabung Gas Meledak di Cilincing, 3 Warga Terluka
- Gunung Marapi Erupsi Lagi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 1.000 Meter
- Suami Istri Ditemukan Tewas di Saluran Irigasi, Polisi Beberkan Fakta
- Gagasan Kapolda Riau untuk Lingkungan Diapresiasi