Napi Lapas Cipinang Peras Siswi SMP di Jabar, Modus Love Scamming
jpnn.com, JAKARTA - Seorang tahanan di Lapas Cipinang, Jakarta Timur berinisial MA melakukan penipuan terhadap seorang siswi SMP di Jawa Barat dengan modus love scamming.
Pelaku berkenalan yang berkenalan dengan korban melalui media sosial itu kemudian berpacaran dengan korban dan meminta mengirim foto serta video tanpa busana, hingga berujung pada pemerasan.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Jules Abraham Abast mengatakan, peristiwa ini bermula saat korban yang berinisial AN, 13, berkenalan dengan MA di media sosial pada Maret lalu.
Pelaku menggunakan Instagram dengan nama @Cakra_alv dan menggunakan foto profil orang lain.
Setelah berkenalan, pelaku dan korban intens berkomunikasi meski belum pernah bertemu.
Mereka pun berbagi nomor telepon dan melanjutkan percakapan di WhatsApp.
Jules mengatakan korban tidak pernah menceritakan perkenalan itu kepada kedua orang tuanya.
Hingga pada Sabtu (8/6/2024) lalu, kedua orang tua korban menerima pesan dari nomor yang tidak dikenal mengirimkan foto dan video AN tanpa busana.
Seorang tahanan di Lapas Cipinang, Jakarta Timur berinisial MA melakukan penipuan terhadap seorang siswi SMP di Jawa Barat dengan modus love scamming.
- Viral Pelajar SMP di Semarang Menganiaya Siswa SD, Korban Ditendang, Tersungkur
- Napi yang Menipu Siswi SMP di Bandung Dihukum ke Dalam Sel Tikus
- Seorang Pelajar SMP Tenggelam Saat Kerja Bakti Membersihkan Lumpur PascaBanjir
- Bocah di Sukabumi Tewas Dibunuh dan Disodomi, Pelakunya Tak Disangka
- Ribuan Napi Lapas Narkotika Jakarta Ikuti Salat Idulfitri Bersama Pejabat Kemenkumham
- Seorang Pelajar SMP Tenggelam di Perairan Rawa Ogan Ilir