Napoli Incar Bek Villarreal yang Masuk Radar Pelatih MU

jpnn.com, ITALIA - Napoli mengincar bek Villarreal Pau Torres.
Pemain berusia 24 tahun itu sebelumnya dikabarkan masuk target Manchester United.
Demikian tulis laman berita Italia, Gazzetta.it.
Yellow Submarine sudah menyiapkan paket musim panas untuk membetot pemain timnas Spanyol yang masuk radar pelatih MU Ole Gunnar Solskjaer.
Torres kabarnya memiliki klausul lepas senilai 60 juta euro dalam kontraknya saat ini, dengan tim asuhan Unai Emery tersebut.
Kubu Torres sudah mengetahui pemainnya yang diperkirakan masuk tim inti timnas Spanyol untuk Piala Eropa tersebut tengah diincar klub-klub besar.
Napoli dan United akan mendapatkan saingan lain jika Torres menolak perpanjangan kontraknya dan jika Villarreal menurunkan harga sang pemain.
Bek tengah berbadan tinggi menjulang ini menjadi jantung pertahanan Villarreal bersama Raul Albiol.
Napoli mengincar bek Villarreal yang dikabarkan masuk dalam radar pelatih Manchester United Solskjaer.
- Taklukkan Lyon, MU Melaju ke Semifinal Liga Europa
- Semifinal Liga Europa: MU Kembali Berjodoh dengan Tim Asal Basque
- Liga Europa: Catatan Unik Manchester United Setelah Masuk Semifinal
- Tiket Tur Asia Manchester United di Malaysia Terjangkau dan Ramah di Kantong
- Chelsea Harus Bayar 5 Juta Pounds ke MU jika Batal Mempermanenkan Sancho
- MU Bakal Bangun Stadion Baru di Dekat Old Trafford, Berkapasitas 100 Ribu Penonton