Narkoba Dimusnahkan, Bandar Malah Cengengesan
jpnn.com, BULUNGAN - RG terlihat tersenyum lebar ketika sabu-sabu seberat 50 gram miliknya dimusnahkan Satreskoba Polres Bulungan, Selasa (11/7).
Raut wajahnya seakan tak menunjukkan penyesalan saat barang haram senilai Rp 80 juta itu dilarutkan ke dalam air.
Sikap RG membuat beberapa petugas yang menyaksikan pemusnahan itu pun bertanya-tanya.
Raut wajah RG berbeda 80 derajat dibandingkan MA (44). MA terlihat menyesal ketika sabu-sabu seberat 8,6 gram miliknya dimusnahkan.
Ps Kasubbag Humas Polres Bulungan Aiptu Tutut Murdayanto mengatakan, setiap tersangka memiliki sikap yang beragam saat pemusnahan.
Ada yang menunjukkan rasa penyesalan begitu mendalam, bahkan meneteskan air mata.
Namun, ada pula tersangka yang tersenyum seolah tak ada beban menghampirinya.
"Seperti yang kita saksikan tadi (kemarin). Ada dua tersangka yang memiliki sikap yang berbeda," ujarnya.
RG terlihat tersenyum lebar ketika sabu-sabu seberat 50 gram miliknya dimusnahkan Satreskoba Polres Bulungan, Selasa (11/7).
- Petugas Bandara Gagalkan Penyelundupan Sabu-Sabu 1 Kg di BIM
- Calon Penumpang Selundupkan 1 Kg Sabu-Sabu dan Ekstasi Lewat Bandara
- 2 Sopir Jip Wisata Bromo Positif Narkoba, Diserahkan ke BNN
- 23 Polisi di Sumut Kena PTDH, Banyak yang Terlibat Narkoba
- 23 Personel Polisi di Sumut Dipecat Sepanjang 2024
- FBR Ditangkap saat Mengantar Sabu-Sabu