Nasabah Bank Ditembak, Rp 175 Juta Digasak
jpnn.com - SURABAYA - Perampok nasabah bank kembali beraksi. Kali ini, kawanan perampok itu merampas tas berisi uang tunai sebesar Rp 175 juta milik Ery Setiawan (39), pengusaha konveksi. Saat itu, korban baru saja mengambil uang tersebut di sebuah bank yang berada di Jalan Diponegoro, Rabu (28/5) sekitar pukul 10.00 WIB.
Tanpa ragu, pelaku yang membekali diri dengan senpi itu merampas tas milik Ery. Tidak hanya merampas, pelaku juga menembak paha kiri pria yang menjabat sebagai Direktur PT Taruna Jaya (perusahaan konveksi di Jalan Arjuna 112 A Surabaya).
Pelaku dengan ciri-ciri kulit sawo matang tersebut lantas kabur, setelah dirinya dijemput komplotannya dengan menggunakan motor Mega Pro. Diduga, komplotan perampok bank yang jumlahnya diperkirakan lebih dari dua orang tersebut mengincar korbannya itu.
Buktinya, saat perjalanan ke kantornya PT Taruna Jaya di Jalan Arjuna No 112 A, ban mobil Toyota Fortuner berwarna putih dengan nopol L 1767 YD yang dinaiki Ery kempes. Diperkirakan, ada pelaku yang berperan sebagai informan, ada yang memasang paku ranjau, ada yang bertugas sebagai joki, ada pelaku yang bertugas sebagai eksekutor, dan ada pula pelaku yang menyanggong di kantor korban.
Data yang dihimpun, ketika dalam perjalanan, ban bagian belakang mobil Ery sebelah kiri sebetulnya sudah kempes. Namun, pria ini tetap melanjutkan perjalanan sampai ke kantor. Akhirnya, perampokan baru dilaksanakan sesaat ketika dia turun dari mobil.
“Saat korban mau keluar mobil, pelaku langsung merampas tas,” kata Rudi, salah seorang saksi mata.
Menurut dia, Ery berusaha untuk mempertahankan tasnya. Bahkan, ia sempat terjatuh akibat tarik-menarik tas yang berisi uang sebesar Rp 175 juta itu. Namun, akhirnya dia menyerah, setelah perampok menembak pahanya.
“Setelah ditembak, korban menyerah,” terus Rudi.
SURABAYA - Perampok nasabah bank kembali beraksi. Kali ini, kawanan perampok itu merampas tas berisi uang tunai sebesar Rp 175 juta milik Ery Setiawan
- Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas
- Bea Cukai dan Polri Gagalkan Penyelundupan Narkotika di Bengkalis
- Bea Cukai Musnahkan BKC Ilegal Senilai Rp 52,1 Miliar di Tangerang
- Tim Rimau Polsek Tanjung Batu Tangkap Pencuri Kabel Underground