Nasabah KB Bukopin Bisa Transaksi di ATM Manapun, Gratis
“Kami menyadari kebutuhan transaksi nasabah yang cukup tinggi, sehingga program gratis tarik tunai dan transfer dari ATM bank mana pun, kami harapkan dapat memberikan kenyamanan dan kebebasan kepada nasabah saat bertransaksi,” kata dia.
Komitmen KB Bukopin terhadap digitalisasi dan customer-centricity semakin meluas dengan hadirnya layanan di digital channel, seperti mobile banking, tabungan digital Wokee, internet banking, SMS banking, Payment Point Online Bank (PPOB), dan QRIS.
Sebagai informasi tambahan, KB Bukopin sedang dalam proses untuk menyiapkan KB Star yang akan menjadi mobile banking SuperApp yang dapat memenuhi segala kebutuhan perbankan nasabah salah satunya pembukaan rekening pada aplikasi.
Berbagai pilihan digital channel ini dirancang untuk memberikan layanan perbankan secara real-time, kapan saja dan dimana saja, tanpa dibatasi oleh fisik kantor cabang bank, sehingga semakin memberikan kemudahan kepada nasabah dalam bertransaksi.
“Oleh karena inisiatif strategis ini, 287 ATM Bank KB Bukopin kami alihkan sebagai bentuk revitalisasi ke arah digital,” tambahnya. (mcr4/jpnn)
PT Bank KB Bukopin Tbk meluncurkan program inovatif, yaitu tarik tunai dan transfer ke bank gratis dan tanpa batas dari ATM bank mana pun
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi
- Kasus Pemilik Saham BPR Fianka Cairkan Deposito Nasabah, OJK Riau Bergerak
- Karyawan Bank BUMN Ditangkap setelah Mencuri Cek Rp 99,5 Juta Milik Nasabah
- Bank Mandiri Memperkenalkan Livin’ Around the World Kepada Diaspora Indonesia di AS
- Gelar Aksi Damai, Nasabah Wanaartha Life Desak Pengembalian Dana
- FWD Insurance Luncurkan Tomorrow Protection, Banyak Keunggulannya
- Karyawan Bank Lampung Bobol ATM, Rp 800 Juta Raib