NasDem Akan Sodorkan 6 Nama Calon Menteri ke Jokowi

jpnn.com - JAKARTA - Ada 15 jatah menteri dari 33 postur kabinet Joko Widodo-Jusuf Kalla akan diserahkan ke partai politik. Salah satu yang akan diakomodir adalah kader Partai Nasional Demokrat (NasDem) yang menjadi pengusung.
Siapa saja nama yang akan disodorkan? Sekretaris NasDem Patrice Rio Capella belum mau mengungkapkannya. Kata dia, nama yang akan disodorkan ke Jokowi-JK masih sementara dibahas di internal partai.
"Akan ada enam nama yang disodorkan. Terserah nanti Pak Jokowi memilih siapa," kata
Patrice Rio Capella saat berbincang singkat kepada JPNN.com di Bandara Soekarno-Hatta. Patrice ada di bandara untuk berangkat menghadiri Muktamar VIII PPP di The Empire Palace, Jalan Embung Malang, Kota Surabaya, Jawa Timur, Rabu (15/10).
Santer dikabarkan, NasDem akan mendapat empat jatah menteri. Sementara PDIP diplot 7 menteri. Sedangkan Hanura dan PKB masing-masing 2 dari 15 jatah menteri untuk partai politik pengusung. (awa/jpnn)
JAKARTA - Ada 15 jatah menteri dari 33 postur kabinet Joko Widodo-Jusuf Kalla akan diserahkan ke partai politik. Salah satu yang akan diakomodir
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Pakar Nilai Penegak Hukum Korup Harus Dihukum Berat
- KPK Periksa Satori Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR Bank Indonesia