NasDem Bekali Saksi di TPS dengan Gunting Kuku
jpnn.com - JAKARTA - Partai NasDem berencana membekali saksi-saksinya di TPS dengan gunting kuku.
Ketua Bappilu NasDem, Ferry Mursyidan Baldan mengatakan, para saksi akan diperintahkan untuk menggunting kuku petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang panjang.
"Karena kuku petugas KPPS yang panjang itu bisa merusak surat suara," kata Ferry di hadapan peserta rakornas pemenangan pemilu partai NasDem di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta Utara, Minggu (26/1).
Partai debutan pemilu itu tampaknya memang memprioritaskan pembekalan kepada saksi di tempat pemungutan suara (TPS). Ribuan saksi tersebut tidak hanya diberi pembekalan teknis saja, namun hal-hal kecil juga menjadi perhatian.
Bahkan, para saksi dari NasDem juga akan diajarkan untuk memeriksa meja yang digunakan KPPS saat menghitung suara.
"Karena kadang-kadang di meja itu ada paku yang bisa merusak surat suara," ungkap Ferry.
Dalam rakornas, DPP NasDem juga membagikan buku panduan untuk saksi. Ferry berpesan agar pembekalan yang telah diberikan benar-benar diterapkan pada hari pemungutan suara tanggal 9 April 2014 mendatang.
"Jangan biarkan satu suara pun hilang untuk partai nomor satu," kata Ferry menutup pidatonya.
JAKARTA - Partai NasDem berencana membekali saksi-saksinya di TPS dengan gunting kuku. Ketua Bappilu NasDem, Ferry Mursyidan Baldan mengatakan,
- Ikhtiar Taruna Merah Putih Memikat Anak Muda Melalui Logo Baru
- DPR Mendukung Pemerintah untuk Tingkatkan Produksi Garam Lokal
- Kembali Terpilih jadi Gubernur Sumsel, Herman Deru Siap Menyukseskan Program MBG
- Absen di Acara HUT ke-52 PDIP di Jakarta, Bambang Pacul Beri Penjelasan, Ternyata
- Jokowi Ucapkan Selamat Ultah Buat PDIP, Puan Bereaksi Begini
- Puan Yakin PDIP Solid Meskipun Muncul Dinamika Jelang Kongres VI