NasDem Beri Rekomendasi Ilham Habibie Maju Pilkada Jawa Barat 2024
jpnn.com - JAKARTA - Dewan Pimpinan Pusat Partai Nasional Demokrat (NasDem) memberikan rekomendasi kepada Ilham Habibie yang merupakan putra Presiden Ketiga RI B.J. Habibie, untuk maju di Pilkada Jawa Barat 2024.
Surat rekomendasi itu diserahkan langsung Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh kepada Ilham Habibie di NasDem Tower, Jakarta, Kamis (6/6).
“Kami telah menetapkan Saudara Ilham Habibie sebagai calon gubernur atau wakil gubernur untuk Jawa Barat pada pilkada yang insyaallah akan berlangsung pada November,” ucap Surya Paloh.
Dia berharap partai yang berkoalisi dengan NasDem di Jawa Barat juga bisa mengusung Ilham Habibie sebagai cagub atau cawagub.
“Insyaallah mudah-mudahan ini sesuatu hal yang amat berarti bagi satu progres perjalanan pembangunan di wilayah Jawa Barat sebagai salah satu provinsi yang amat strategis,” ungkapnya.
Menurut Paloh, pemberian rekomendasi kepada Ilham tersebut bukan hanya karena hubungan baik dengan sang ayah, yakni Presiden ke-3 BJ Habibie. Namun, pimpinan media grup itu mengaku hubungan kedekatan antara NasDem dengan Habibie sebagai sahabat.
“Kami juga mempunyai keyakinan sepenuhnya bahwasanya kemampuan, kapasitas, dan profesionalitas yang anda (Ilham) miliki ini cukup mumpuni untuk memimpin Jawa Barat,” kata Surya Paloh. (mcr4/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
NasDem memberikan rekomendasi kepada Ilham Habibie, putra Presiden Ketiga RI B.J Habibie, maju Pilkada Jawa Barat 2024.
Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi
- Masyarakat Pekanbaru Akui Jasa SF Hariyanto yang Membangun Infrastruktur Jalan
- Agung Nugroho Janji Menurunkan Tarif Parkir Setelah Dilantik Jadi Walkot Pekanbaru
- Pilkada Makin Dekat, Pengamanan Kamtibmas di Wilayah Inhu Diperketat
- Yoyok NasDem Minta BIN Melaksanakan Tugasnya Bekerja Profesional di Pilkada
- KPU Bandung Siapkan 10 TPS Khusus Pilkada Serentak di Rumah Sakit hingga Lapas
- Survei Litbang Kompas, Andika-Hendi Unggul Tipis dari Luthfi-Yasin