NasDem Biayai Kampanye Caleg Hingga Rp 10 M
Selasa, 12 Juni 2012 – 09:51 WIB

NasDem Biayai Kampanye Caleg Hingga Rp 10 M
JAKARTA - Partai Nasional Demokrat (NasDem) membuat langkah terobosan yang tak umum. Partai besutan Surya Paloh dan disokong bos MNC Group Hary Tanoesoedibjo itu menyediakan dana kampanye bagi para caleg yang akan maju dalam pemilu legislatif mendatang. Anggarannya tak main-main. Jumlahnya Rp 5 miliar hingga Rp 10 miliar per caleg.
"Ini rencana Partai Nasdem untuk merekrut caleg-caleg berkualitas, berintegritas, dan kapabel. Kami ingin membangun kesan baik bagi dunia politik," kata Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai NasDem, Ferry Mursydan Baldan di Jakarta, Senin (11/6).
Baca Juga:
Sampai sekarang, lanjut Ferry, Partai Nasdem belum memiliki jumlah caleg Nasdem yang akan didukung biaya kampanyenya. "Tapi, dipastikan untuk jadi caleg Partai Nasdem tidak ada satu rupiah pun yang harus diberikan kepada Partai Nasdem," tegas mantan politikus Partai Golkar itu.
Dia menuturkan, sudah jadi rahasia umum bahwa menjadi caleg memerlukan biaya tinggi dan mahal. Karena itu, timbul kesan tidak mungkin bisa jadi caleg jika tidak memiliki uang miliaran rupiah.
JAKARTA - Partai Nasional Demokrat (NasDem) membuat langkah terobosan yang tak umum. Partai besutan Surya Paloh dan disokong bos MNC Group Hary Tanoesoedibjo
BERITA TERKAIT
- Melchias Markus Mekeng Minta Prabowo Alokasikan Khusus Sekolah Kedinasan untuk Warga NTT
- Pengamat Bandingkan Imunitas Jaksa dengan Rakyat Biasa saat Hadapi Kasus Hukum
- Legislator PDIP Stevano Dorong MA Segera Membentuk Kamar Khusus Pajak
- RUU TNI Dibahas di Panja, Syamsu Rizal Soroti Mekanisme Penempatan hingga Anggaran
- Komisi III Dukung Sanksi PTDH untuk Oknum Polisi Terlibat Pemerasan di Kepri
- Soal Ketenagakerjaan, Bang Lukman Sampaikan Pesan untuk Pram dan Rano Karno