NasDem Deklarasikan Anies Jadi Capres, Golkar Pilih Fokus ke KIB

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menanggapi santai tentang langkah NasDem yang mengumumkan Anies Baswedan sebagai Capres 2024.
Airlangga menyebut setiap parpol punya kedaulatan untuk menentukan langkah politik menyambut Pilpres 2024.
"Tentunya masing-masing partai punya strategi tersendiri," kata Airlangga yang juga Menko Perekonomian itu saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (5/10).
Dia mengatakan Golkar saat ini memilih fokus ke Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) setelah NasDem mengumumkan pencapresan Anies.
"Tentunya kami, kalau Golkar, konsentrasi pada KIB," ujar lanjut Airlangga.
Diketahui, KIB adalah kerja sama politik yang terbentuk dari tiga partai, yakni Golkar, PAN, dan PPP. Namun, poros itu belum menentukan sosok yang akan diusung sebagai Capres atau Cawapres 2024.
Saat disinggung soal waktu deklarasi pasangan calon (paslon) presiden dan wakil presiden dari KIB, Airlangga masih merahasiakannya.
"KIB, kami akan tentukan waktunya nanti," kata dia.
Ketum Golkar Airlangga Hartarto mengatakan Golkar saat ini memilih fokus ke Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) setelah NasDem mengumumkan pencapresan Anies.
- Luhut dan Airlangga Bentuk Tim Khusus untuk Sikat Penghambat Investasi
- Usut Kasus CSR BI, KPK Periksa 2 Anggota DPR dari Nasdem
- Anggota Brimob Tembak Warga di Sulut, Legislator NasDem: Polri Harus Menindak Pelaku dengan Tegas
- Airlangga Dorong Penguatan Investasi Prancis di RI Melalui Percepatan I-EU CEPA & Aksesi OECD
- Propam Tangkap Kapolres Ngada, Legislator NasDem Harap Penyidikan Transparan
- Jadi Pemateri di Retret Kepala Daerah, Menko Airlangga Dorong Penciptaan Lapangan Kerja