NasDem: Jangan-Jangan Sore Ini Umumkan Mendukung Ahok
jpnn.com - JAKARTA - Partai Nasional Demokrat (NasDem), mengungkap rasa syukurnya partai-partai besar akhirnya mengusung petahana pasangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dengan Djarot Saiful Hidayat di pilkada DKI Jakarta.
Rasa syukur tersebut dinyatakan politikus Partai NasDem Syarif Abdullah Alkadrie, dalam Dialektika Demokrasi "Dinamika Politik Jelang Pikada Serentak 2017", di pressroom DPR, Gedung Nusantara IIIm kompleks Parlemen, Senayan Jakarta, Kamis (22/9).
"Kami syukuri Partai Golkar dan PDI Perjuangan akhirnya benar-benar mengusung Ahok-Djarot di pilkada DKI Jakarta," kata Syarif.
Keputusan PDIP mendukung Ahok lanjutnya, sekaligus membuktikan bahwa issue deparpolisasi yang dulunya mengarah ke Ahok tidak memengaruhi sikap partai-partai besar dalam mengambil keputusan.
"Ahok dulu dituding banyak pihak sedang melakukan deparpolisasi karena adanya TemanAhok. Ternyata tidak masalah bagi PDIP dan Golkar," tegasnya.
Karena itu, anggota Komisi V DPR itu menyarankan mengajak partai politik yang hingga hari ini belum menentapkan pilihannya segera bergabung dengan partai politik pendukung dan pengusung Ahok-Djarot.
"Di sini ada Wakil Sekjen PKB Pak Jazilul Fawaid. Jangan-jangan sore nanti mengumumkan dukung Ahok. Kalau itu terjadi, PKB dengan sendirinya tak pusing lagi," pungkasnya.(fas/jpnn)
JAKARTA - Partai Nasional Demokrat (NasDem), mengungkap rasa syukurnya partai-partai besar akhirnya mengusung petahana pasangan Basuki Tjahaja Purnama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hasil Hitung Cepat, Agung-Markarius Unggul Telak di Pilwako Pekanbaru 2024
- Pilkada Kabupaten Serang 2024: Massa Pendukung Zakiyah-Najib Cukur Botak
- Cabup Serang Ratu Zakiyah Menangis Bahagia Unggul Telak dalam Hitung Cepat
- Unggul di Quick Count LSI Denny JA, Posisi Tri-Haris di Kota Bekasi Belum Aman
- Abdul Wahid-SF Hariyanto Unggul di Pilgub Riau versi Quick Count LSI Denny JA
- Ketua PDIP Jateng Bambang Pacul: Cuaca Sedang Tidak Baik-Baik Saja di Kami