NasDem Lapor Polisi, Rizal Ramli: Kita Diskusi Saja
jpnn.com, JAKARTA - Rizal Ramli dilaporkan Partai NasDem ke polisi karena dianggap mencemarkan nama baik Ketua Umum Surya Paloh. Namun, bukannya berusaha membuktikan tuduhan tak benar, bekas menkomaritim itu malah mengajak NasDem berdiskusi di stasiun televisi.
"Nasdem ini sok terlalu kuasa wong kalau ada beda pendapat ya kita diskusi saja. Gitu saja repot amat. Kalau Enggar kepedean mari kita diskusi di depan Metro TV," ujar RR di komplek DPR, Jakarta, Kamis (20/9).
RR menjelaskan, ajakan untuk debat di televisi bukan untuk mencari sensasi. Dengan latarbelakang dan pengalaman yang dimiliki, Rizal mengerti langkah-langkah yang dilakukan sebelum memutuskan impor.
"Saya punya semua dokumennya. Jelek-jelek gini Rizal Ramli mantan Ketua Bulog, pernah Menko, ngerti proses Pengambilan keputusannya," jelas Rizal.
Aktivis senior itu juga mengingatkan Nasdem agar berhati-hati menjelang Pemilu 2019. Menurutnya melindungi kepentingan segelintir orang di balik impor beras bisa berdampak pada suara Nasdem di kalangan petani.
"Hati-hati loh Nasdem kan mau ikut pemilu, ini bisa membela kepentingan petani," tandasnya. (nes/rmol)
Rizal Ramli dilaporkan Partai NasDem ke polisi karena dianggap mencemarkan nama baik Ketua Umum Surya Paloh
Redaktur & Reporter : Adil
- Surya Paloh Tegaskan tak Mungkin jadi Ketua Umum NasDem Sepanjang Masa
- Sekjen NasDem Buka-bukaan Isi Pertemuan Surya Paloh dan Prabowo di Kemenhan
- Ahmad Ali Didoakan Surya Paloh Terpilih Jadi Gubernur Sulteng
- Surya Paloh Kembali Ditetapkan jadi Ketua Umum Partai NasDem
- Bicara Strategi Tepat di Depan Jokowi, Surya Paloh Sebut Nama Bahlil
- Garnita dan Prokes NasDem Siap Perjuangkan Keterwakilan Perempuan