Nasdem Masuk, Tiga Parpol Islam Mental dari DPR
Hasil Survei Soegeng Sarjadi Syndicate
Rabu, 06 Juni 2012 – 15:15 WIB

Nasdem Masuk, Tiga Parpol Islam Mental dari DPR
JAKARTA - Selain mensurvei soal calon presiden, Soegeng Sarjadi Syndicate juga menganalisis keterpilihan partai politik pada Pemilihan Umum 2014 mendatang. Hasilnya, akan ada beberapa partai yang terpental dari Senayan. Survei dilakukan pada 14-24 Mei 2012 di 33 provinsi dengan jumlah responden 2.192 orang. Hasilnya, Golkar unggul dengan raihan 23 persen. Kemudian disusul PDIP 19,6 persen; Demokrat 10,7 persen, Gerindra 10,5 persen. Sementara PKS meraih 6,9 persen, Nasdem 4,8 persen, PPP 3 persen, Hanura 2,7 persen, PAN 2,2 persen, PKB 2 persen, dan lainnya 0,6 persen.
Sedangkan Partai Nasional Demokrat (NasDem) akan menjadi wajah baru di DPR RI. Menurut koordinator survei SSS, Muhammad Dahlan, mayoritas responden memilih partai nasionalis dibanding partai agama. Partai nasionalis itu adalah PDIP, Golkar, Gerindra, Demokrat, dan Hanura. Sementara partai agamis adalah PKS, PAN, PPP, dan PKB.
Baca Juga:
"Hasilnya, ternyata berkorelasi dengan pilihan responden. Sebaran suaranya lebih banyak di partai nasionalis," ujar Dahlan saat presentasi hasil survei di Hotel Four Seasons, Jakarta Selatan, Rabu (6/6).
Baca Juga:
JAKARTA - Selain mensurvei soal calon presiden, Soegeng Sarjadi Syndicate juga menganalisis keterpilihan partai politik pada Pemilihan Umum 2014
BERITA TERKAIT
- Pakar Hukum Abdul Chair Dorong MK Tetapkan Pemenang Pilkada Banggai Tanpa Kembali PSU
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Gibran bin Jokowi Tak Berkontribusi, Wajar Ada yang Meminta Ganti
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres
- Kepala Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi Bakal Direshuffle?