Nasdem Pecat Endriartono, Digantikan Adik Megawati

Nasdem Pecat Endriartono, Digantikan Adik Megawati
Nasdem Pecat Endriartono, Digantikan Adik Megawati

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Dewan Pertimbangan Partai NasDem, Endriartono Sutarto akhirnya dipecat oleh partainya. Pemecatan ini merespon keputusan Endriartono yang akan menjajal konvensi calon presiden (capres) Partai Demokrat.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Nasdem, Rio Capela mengatakan pemecatan tersebut mengacu rekomendasi dari Dewan Pertimbangan partainya.

"Kami menerima rekomendasi dari Dewan Pertimbangan untuk hari ini memberhentikan Pak Endriartono," kata Rio dalam jumpa pers di kantor DPP NasDem, Jakarta, Rabu (21/8).

Sanksi pemecatan ini dilakukan karena langkah Endriartono tidak konsisten dengan sikap Partai NasDem. Rio menegaskan, saat ini partainya masih fokus konsolidasi untuk menghadapi pemilu legislatif.

"Konsinstensi partai ini harus dipertahankan, karena sejak awal kami sudah mengambil sikap bahwa capres akan dibahas setelah pileg," ujarnya.

Jabatan kepartaian yang ditinggalkan Endriartono diserahkan kepada anggota Dewan Pertimbangan Partai NasDem, Rachmawati Soekarnoputri. Sedangkan Letjen (Purn) Nono Sampono mengisi kursi Wakil Ketua Dewan Pertimbangan. (dil/jpnn)


JAKARTA - Ketua Dewan Pertimbangan Partai NasDem, Endriartono Sutarto akhirnya dipecat oleh partainya. Pemecatan ini merespon keputusan Endriartono


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News