Nasdem Tak Punya Pasar Politik
Senin, 25 Juli 2011 – 00:45 WIB

Nasdem Tak Punya Pasar Politik
JAKARTA – Partai Nasional Demokrasi Mandiri (NasDem) akan mendeklarasikan diri secara nasional pekan depan. Pengamat Politik Indria Samigo menanggapi deklarasi ini mengatakan, bahwa memang secara legal formal syarat-syarat yang ditetapkan Undang-undang sudah dipenuhi oleh Partai NasDem, tapi pasar politiknya masih dipertanyakan.
“Tapi, pasar politik (partai) NasDem itu siapa? Kalau (kader) yang dari PDI (Perjuangan), Golkar, apa mereka mau dicabut? NasDem mungkin akan menjadi partai alternatif,” kata Indria di sela-sela seminar dan launching The Indonesia Reform Institute Evaluasi Reformasi Indonesia, di Taman Ismail Marzuki, Minggu (24/7).
Baca Juga:
Ia khawatir pasar politik Partai NasDem nantinya hanya di atas kertas saja. Menurut dia, peran figur sangat penting dalam sebuah partai. Apalagi figur yang sudah punya pengikut. “Tapi, kalau figur yang tidak punya pengikut, agak susah.
Mereka juga tidak yakin, apa benar,” ungkapnya.
Baca Juga:
Indria juga menyampaikan, bahwa apa yang dilakukan oleh Sultan Hamengku Buwono mundur dari Organisasi Kemasyarakatan Nasional Demokrat adalah salah. “Mestinya Sultan itu sudah tahu, karena Surya Paloh tidak akan lama-lama membuat ormas,” katanya.
JAKARTA – Partai Nasional Demokrasi Mandiri (NasDem) akan mendeklarasikan diri secara nasional pekan depan. Pengamat Politik Indria Samigo
BERITA TERKAIT
- Sejumlah PAC PDIP Datangi Megawati Setelah PN Jakpus Menangkan Gugatan Tia Rahmania
- Kongres PDIP Bakal Diisi Acara Pengukuhan Megawati Sebagai Ketua Umum
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- Politik Uang PSU Pilkada Serang, Gakkumdu Sita Duit Sebanyak Ini
- Info Sementara Penghitungan Suara PSU Pilkada Tasikmalaya, Siapa Unggul?
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?