NasDem Tegaskan Dukung Jokowi Batal Lantik BG jadi Kapolri
jpnn.com - JAKARTA – Sekretaris Fraksi Partai NasDem di DPR Syarif Abdullah Alkadrie menegaskan partainya mendukung keputusan Presiden Joko Widodo yang tidak melantik Komjen Budi Gunawan sebagai Kapolri.
Abdullah menegaskan, keputusan presiden itu tentu untuk kepentingan bangsa yang lebih besar.
“Karena itu hak prerogatif presiden, tentu presiden punya pertimbangan untuk kepentingan bangsa yang lebih besar. Karena kepentingan tersebut, NasDem mendukung sepenuhnya,” kata Abdullah, Rabu (18/2).
Politikus Senayan dari daerah pemilihan Kalimantan Barat itu pun menegaskan akan mendukung penuh usulan Presiden yang mencalonkan Komjen Badrodin Haiti sebagai calon Kapolri baru. Dukungan akan diberikan sesuai dengan mekanisme yang ada.
“Diajukannya calon Kapolri baru tentu juga harus kita dukung sesuai dengan mekanisme yang ada,” paparnya.
Syarif yakin bahwa Komjen Badrodin Haiti akan mampu menyelesaikan persoalan yang terjadi antara KPK dan Polri saat ini.
“Kita beri kepercayaan kepada beliau bagaimana mensinergikan KPK-Polri,” tegas anak buah Ketum Partai NasDem Surya Paloh itu.
Sebab, kata dia, institusi KPK, Polri, maupun kejaksaan sebagai penegak hukum harus terus melakukan kerjasama yang baik. Hal ini penting dilakukan untuk melakukan penegakan hukum sesuai dengan jalurnya.(boy/jpnn)
JAKARTA – Sekretaris Fraksi Partai NasDem di DPR Syarif Abdullah Alkadrie menegaskan partainya mendukung keputusan Presiden Joko Widodo yang
- Pengusaha Surabaya Suruh Siswa Sujud & Menggonggong Sudah Ditangkap, Begini Tampangnya
- 50 Menteri dan Wamen Belum Menyerahkan LHKPN, Siapa Saja ya?
- Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini 15 November 2024: Pagi Sudah Berawan Tebal
- Sun Life Berkomitmen Tingkatkan Kesadaran Pentingnya Pencegahan Diabetes Tipe 2
- Gibran Cek Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi, Pastikan Kebutuhan Dasar Terpenuhi
- Istri Kapolri Tinjau Penyaluran Air Bersih Untuk Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi