Nasi Berlendir, Ratusan Jamaah Haji Diare
Rabu, 09 November 2011 – 21:18 WIB
JAKARTA - Ketua Tim Pengawas Penyelenggaraan Ibadah Haji Indonesia, Marzuki Alie mengatakan, sekitar pukul 01.45 waktu Mina, lebih dari seratus jamaah Haji Indonesia asal Surabaya di Maktab 71 terserang diare. Penyebabnya, karena jamaah diberi nasi berlendir.
"Sekitar pukul 01.45 waktu Mina, telah terjadi diare yang menyerang ratusan jamaah haji Indonesia asal Surabaya di Maktab 71," kata Marzuki Alie, dalam rillisnya dari Mina, Rabu (9/11).
Penyebab diare tersebut, menurut penelitian tim kesehatan, lanjut Marzuki karena jamaah Haji memakan nasi yang telah berbau dan berlendir. Nasinya memang hangat tetapi itu nasi lama yang dimasak kembali oleh pemasok katering.
Selain mengungkap jamaah Haji Surabaya terserang diare, Ketua DPR itu juga menampung berbagai keluhan para jamaah. Keluhan-keluhan ini menurut Marzuki akan ditindaklanjuti agar tidak lagi terjadi pada penyelenggaraan haji ke depannya. Dalam sidak yang dilakukannya pada tanggal 7 November lalu, Marzuki kaget mendapatkan keluhan-keluhan dari jamaah yang beragam.
JAKARTA - Ketua Tim Pengawas Penyelenggaraan Ibadah Haji Indonesia, Marzuki Alie mengatakan, sekitar pukul 01.45 waktu Mina, lebih dari seratus jamaah
BERITA TERKAIT
- Pupuk Indonesia Salurkan Pupuk Bersubsidi Kepada Petani, Sebegini Jumlahnya
- Kemendagri-Kemenkeu Bersinergi Dorong Penurunan Stunting dan Kemiskinan
- Waka MPR Dorong UU Pengelolaan Perubahan Iklim Bisa Segera Dijadikan Prolegnas
- Salah Tafsir Gaji Guru Naik 2025, Skema Pendapatan PPPK Paruh Waktu Belum Jelas
- Indonesia - Australia Masif Menjalin Kerja Sama Bilateral, Anggota DPD RI Lia Istifhama Merespons
- Gempa M 4,1 Guncang Kota Maumere, Tidak Berpotensi Tsunami