Nasib Frank Lampard Bersama Everton Berakhir Tragis
jpnn.com - Kiprah Frank Lampard bersama Everton di musim 2022/23 berakhir tragis.
Legenda Chelsea tersebut harus kehilangan jabatannya sebagai nakhoda tim berjuluk The Toffees menyusul hasil buruk yang diderita Dominic Calvert-Lewin cum suis.
Sejak menangani Everton pada awal 2022, Lampard hanya mampu mempersembahkan 12 kemenangan dari 44 laga.
Kiprah Everton musim ini makin buruk dan hanya mampu mengumpulkan tiga kali menang dari 20 laga.
Alhasil tim asal kota Liverpool tersebut terdampar di posisi ke-19 klasemen sementara Premier League 2022/23.
Pemilik Everton Farhad Moshiri tidak banyak berkomentar mengenai pemecatan Lampard.
"Saya tidak bisa berkomentar tentang hal tersebut," ungkap Moshiri dalam laman Sky Sports.
Chairman Bill Kenwright sejatinya sudah mengirim sinyal bahwa Lampard akan dipecat menyusul hasil buruk di akhir pekan seusai Everton kalah dari West Ham dengan skor 0-2 lewat gol yang dicetak Jarrod Bowen (34' dan 41').
Kiprah Frank Lampard menjadi pelatih Everton di musim 2022/23 akhirnya berakhir tragis
- Moncer di Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan Segera Debut di Oxford United?
- Beruntungnya 3 Pemenang Midea, Nonton Liga Inggris Langsung di Markas Manchester City
- Klasemen Premier League: City Jeblok, Liverpool Menjauh
- Manchester United Pecat Erik ten Hag
- Klasemen Premier League: Jangan Kaget Lihat Peringkat ke-14
- Liverpool vs Chelsea, Arne Slot: Mereka Mungkin Lawan Terberat Kami