Nasib Miris Malaysia dan Vietnam di Piala Asia 2023
Minggu, 21 Januari 2024 – 05:16 WIB
jpnn.com - Nasib miris menimpa Malaysia dan Vietnam yang tengah bertarung di Piala Asia 2023.
Dua negara Asia Tenggara itu harus pulang lebih cepat pada Piala Asia edisi ke-18 ini.
Ya, Malaysia dan Vietnam menjadi dua tim pertama yang gugur di fase grup.
Kedua negara di atas sama-sama gagal mengamankan angka pada dua laga yang dijalani.
Vietnam yang tergabung di Grup D takluk 2-4 melawan Jepang di partai pertama.
Kemudian, The Golden Stars menyerah 0-1 saat menghadapi Timnas Indonesia.
Nasib lebih miris dialami Malaysia. Harimau Malaya belum mencetak satu gol pun di Piala Asia 2023.
Tercatat, kampiun Piala AFF 2010 itu keok 0-4 melawan Yordani di laga perdana, dan takluk 0-1 kontra Bahrain di pertai berikutnya.
Nasib miris menimpa Malaysia dan Vietnam yang tengah bertarung di Piala Asia 2023.
BERITA TERKAIT
- Warga Tangerang Kecele Beli iPhone 16 di Malaysia: Dapat Produk Gagal, Repot Urus Pajak
- Head to Head Timnas Futsal Indonesia vs Vietnam, Siapa Lebih Unggul?
- Kapan Final Timnas Futsal Indonesia vs Vietnam?
- Pengiriman TKI Ilegal ke Malaysia Terbongkar, Satu Tersangka Ditangkap Polres Dumai
- Ekspor Perdana Omoda 5 Setir Kiri ke Vietnam via Cikarang Dry Port
- Ekspansi Pasar Global, Chery Ekspor Omoda 5 Buatan Bekasi ke Vietnam