Nasib Miris Malaysia, Jawara AFF U-19 2022, tetapi Gagal Lolos Piala Asia U-20

jpnn.com - Nasib miris dialami Malaysia U-20 yang baru saja gagal lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023.
Harimau Malaya hanya mampu finis di peringkat ketiga Grup E Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Adam Farhan dan kolega cuma mengoleksi empat poin, hasil sekali menang, sekali seri, dan sekali kalah.
Di laga terakhir, Malaysia harus mengakui keunggulan Korea U-20 dengan skor telak 2-6.
Hasil ini terbilang tragis karena Malaysia membawa skuad yang hampir sama saat mereka menjuarai Piala AFF U-19 2022 beberapa waktu lalu.
Malaysia naik podium tertinggi Piala AFF U-19 setelah di partai puncak mengalahkan tim kejutan, Laos, dengan skor 2-0.
Harapan Malaysia untuk lolos ke Piala Dunia U-20 2023 juga dipastikan pupus.
Pasalnya, Piala Asia U-20 2023 menjadi ajang kualifikasi Piala Dunia U-20 2023 yang bakal dihelat di Indonesia.
Nasib miris dialami Malaysia, sang juara Piala AFF U-19 2022 yang gagal lolos Piala Asia U-20.
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- Prabowo & Anwar Ibrahim Bahas Dampak Kebijakan Tarif Impor Donald Trump
- Menko Airlangga Bertemu PM Anwar Ibrahim, Bahas Strategi Menghadapi Tarif Resiprokal AS
- Sukseskan Perdamaian, Malaysia Siap Tampung Warga Palestina
- President University dan INTI International University Malaysia Berkolaborasi di Bidang Teknik Sipil
- Lagi-Lagi, Mantan PM Malaysia Tersandung Kasus Korupsi