Nasib Pegi Setiawan di Kasus Vina, Irjen Sandi Singgung Nama Robi Irawan

Setelah ada perkara tersebut, kata Sandi, diakui oleh ayahnya bahwa anaknya bernama Pegi. Padahal, sebelumnya tersangka juga disebut sebagai keponakan dengan nama Robi Irawan.
"Itu adalah kesulitan-kesulitan yang ada di lapangan," ujarnya.
Dengan pelimpahan perkara yang dilaksanakan hari ini, Sandi menyebut kasus pembunuhan Vina dan Eky dengan tersangka Pegi bisa segera disidangkan, sehingga pelaku dinyatakan bersalah seperti delapan tersangka lainnya.
Sandi mengatakan keadilan untuk Vina dan Eky harus diberikan karena pembunuhan terhadap keduanya terbilang sadis. Sejoli itu mendapat perlakuan yang kejam.
Berdasarkan hasil visum terdapat luka cukup parah pada bagian leher patah, hingga luka akibat senjata tajam dan akibat benda tumpul.
"Korban Eky sudah ditemukan di TKP dalam keadaan meninggal dunia pada waktu itu. Untuk korban ananda Vina, masih dalam keadaan hidup jadi dilarikan ke rumah sakit," kata Sandi.(ant/jpnn)
Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho beri info terkini soal nasib Pegi Setiawan di kasus Vina Cirebon korban pembunuhan. Singgung nama Robi Irawan.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Kapolri Jenderal Listyo Membuka Orientasi XII HIKMAHBUDHI, Candra Aditiya Nugraha: Ini Kegiatan Berskala Nasional
- Wajah Baru di Polda Jateng, 2 Jenderal Melesat ke Mabes Polri
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Idrus Yakin Tidak Ada Matahari Kembar, Cuma Upaya Membenturkan Prabowo dan Jokowi
- Sekjen GibranKu Angkat Bicara Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Tegas