Nasib Ribuan Guru Bantu DKI Tak Jelas

Nasib Ribuan Guru Bantu DKI Tak Jelas
Nasib Ribuan Guru Bantu DKI Tak Jelas

Bila gaji setiap guru bantu rata-rata Rp 2 juta per bulan, maka APBD harus mengalokasikan sebesar Rp 4 triliun untuk setahun. “Itu untuk gaji guru bantu jika semuanya diangkat menjadi PNS,” kata Ujang.

Sementara Wakil Ketua Komisi E Igo Ilham mengatakan, persoalan guru bantu akan dibahas secara tersendiri. Yakni dalam pertemuan lain kali. “Jadi ada pembahasan khusus tidak hanya guru bantu tapi termasuk guru PTT (pegawai tidak tetap) dan guru honorer,” tuturnya.

 

Pembahasan dalam rapat kerja lainnya dimaksudkan agar bisa menuai solusi bagi para guru bantu dan guru honorer. Sehingga dapat diketahui secara pasti jumlah guru bantu yang harus segera diangkat menjadi PNS. Sementara Ketua PGRI DKI, M Arif mengatakan, persoalan guru bantu akan segera ditangani dinas pendidikan. Begitu pula para guru honorer yang jumlah kini mencapai 6.636 orang dan mengajar di lingkungan sekolah swasta. (rul/aj/jpnn)

JAKARTA -Nasib 5.871 guru bantu yang mengajar di sekolah taman kanak-kanak (TK) sampai SMA di DKI masih belum jelas. Status pegawai negeri sipil


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News