Nasib Wahono; Ditangkap Densus 88, Gagal Menikah

Masih Ingat 10 Persen, Calon Istri Dinikahi Adik Tiri

Nasib Wahono; Ditangkap Densus 88, Gagal Menikah
Wahono alias Bawor saat ditemui dikediamannya kemarin (7/10). Bawor yang ditangkap oleh densus 88 karena diduga terlibat jaringan teroris Medan akhirnya dilepaskan karena tidak cukup bukti. (Foto Hairul/Radar Lampung)
Wahono juga bertemu dengan Anton Sujarwo, 30, yang tak lain adalah adiknya. "Adik saya menitipkan pesan kepada keluarga bahwa dirinya baik-baik saja," imbuh dia. Setelah dinyatakan tidak terlibat dalam perampokan, Wahono tak langsung dipulangkan ke Lampung. "Oleh polisi, saya disuruh tinggal di kediaman Joko," ujar dia. Setelah beberapa hari tinggal di rumah Joko, dia pulang sendiri ke Lampung. Dia mendapatkan uang saku Rp 500 ribu dari polisi. "Saya pulang sendiri," katanya. Wahono baru tiba di rumahnya Jumat pekan lalu (1/10), sekitar pukul 02.30 WIB.

Meski urung menikah, dia berusaha berlapang dada. "Itu adalah konsekuensi yang harus saya terima," lanjut dia. "Saya rasa, Siti telah mendapatkan jodoh yang lebih baik daripada saya," ucap dia. Wahono menyatakan mendapatkan informasi bahwa yang menggantikan dirinya menikahi Siti adalah adik tirinya. Saat itu sebenarnya dia telah dibebaskan oleh Densus 88, tapi masih berada di Jawa. "Saya tahu dari salah seorang kerabat yang menghubungi saya lewat telepon setelah saya dibebaskan oleh polisi," terang dia.

Apakah sudah bertemu dengan Teguh? Wahono menganggukkan kepala. Dia mengatakan bertemu dengan adik tirinya tersebut Sabtu lalu (2/10). Waktu itu dia langsung memeluk dan mencium Teguh serta mengucapkan selamat atas pernikahan tersebut. "Saya sudah bertemu dengan Teguh. Ketika itu saya langsung memeluknya dan mengucapkan selamat. Itu memang jodoh dia (Teguh, Red) walaupun yang mempersiapkan saya. Saya sudah ikhlas" papar dia. Wahono hanya bertemu dengan Teguh setelah pembebasan itu. Dengan Siti, dia mengatakan belum bertemu. (jpnn/c11/kum)


Yang dialami Wahono alias Bawor sungguh ironi. Dia batal menikah setelah ditangkap Densus 88 karena diduga terlibat jaringan teroris. Setelah diinterogasi,


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News