Nasib WNI Di Nigeria Belum Jelas
Jumat, 17 Mei 2013 – 08:00 WIB

Nasib WNI Di Nigeria Belum Jelas
JAKARTA--Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) masih belum mendapatkan informasi dari Kedutaan Besar (Kedubes) RI di Nigeria terkait kondisi WNI disana. Nasib WNI masih belum jelas pasca pengumuman kondisi darurat militer di Nigeria.
Direktur Informasi Media Kemenlu P.L.E Priatna menyatakan bahwa pihak Kemenlu masih belum mendapat kabar balasan mengenai kondisi di Nigeria saat ini. "Masih belum ada feedback dari Abuja", ujarnya pada Jawa Pos, Kamis (16/5).
Kemenlu telah menghubungi Kedubes Indonesia di Abuja, Nigeria kemarin. Namun, Kedubes Indonesia disana masih belum memberikan ketarangan mengenai situasi dan kondisi di Nigeria. Sehingga belum dapat dipastikan kondisi WNI yang berada di Abuja ataupun negara bagiannya.
Seperti diketahui, Presiden Nigeria Goodluck Jonathan pada Rabu (15/5) lalu menyatakan bahwa Nigeria dalam kondisi darurat militer. Hal itu dilakukan, menyusul tindakan serangan militan boko haram di negara bagian Nigeria yaitu Borno, Yobe, dan Adamawa yang dirasa sudah merupakan deklarasi perang. Sekitar 200 anggota Boko Haram, Selasa (8/5), membakar barak-barak militer serta gedung pemerintah hingga rata dengan tanah.
JAKARTA--Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) masih belum mendapatkan informasi dari Kedutaan Besar (Kedubes) RI di Nigeria terkait kondisi WNI disana.
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza