Nasihat Anggota Tertua, Pimpinan MPR Jangan Sampai Diperiksa KPK

Sontak, seisi ruang KK, gedung Nusantara, riuh tepuk tangan anggota MPR.
Namun, tidak sampai di situ saja. Wahab sebagai anggota tertua juga menasihati Brigitta. Dia berpesan Brigitta sebagai anggota termuda harus bisa menyesuaikan diri dengan yang lain.
"Jadi itulah barangkali dari kami pimpinan sementara. Kami pimpinan sementara ini, saya umur 80 tahun, cucu saya (Brigitta) umum 22 tahun. Jadi, oleh karena itu pandai-pandailah adik (Brigitta) menyesuaikan diri dengan pimpinan yang baru," kata Wahab.
Sidang dilanjutkan dengan agenda penyerahan kepemimpinan ditandai diserahkannya buku memo jabatan pimpinan MPR masa bakti 2014-2019.
Kemudian dilakukan penandatangan berita acara serah terima. Dilanjutkan penyerahan palu sidang dari pimpinan sementara kepada ketua MPR.
Setelah itu ketua dan wakil MPR dipersilakan duduk di kursi pimpinan. Wahab dan Brigitta kembali ke kursi yang sudah disediakan. Bamsoet kemudian menyampaikan pidato perdana sebagai ketua MPR. (boy/jpnn)
Ketua dan wakil ketua MPR 2019-2024 terpilih mengucapkan sumpah dan janji jabatan yang dipandu Ketua Mahkamah Agung Hatta Ali.
Redaktur & Reporter : Boy
- Hadiri Open House di Rumah Ketua MPR, Puan Ungkap Pembicaraan Politik
- BAZNAS Bantu Kemandirian Ekonomi Ponpes Melalui Program Zmart
- Kabar Prabowo Reshuffle Kabinet Rabu Ini, Ketua MPR Singgung Kewenangan Presiden
- Ketua MPR: DH Run Gairahkan Masyarakat untuk Hidup Sehat
- Siti Fauziah Ungkap Misi Penting Pimpinan MPR Bertemu Sri Sultan Hamengku Buwono X
- JDF & Ketua MPR RI Sepakat Terus Mendukung Kemerdekaan Palestina