Naskah Soal UN Sudah Didistribusikan untuk 12 Daerah Ini
jpnn.com - PEKANBARU - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Riau mulai mendistribusikan naskah soal Ujian Nasional (UN) keseluruh Kabupaten/Kota, Minggu (29/3).
Naskah soal UN untuk tingkat SMP dan SMA sederajat tuntas dicetak di PT Binta Grafindo Jalan Kuantan, Pekanbaru itu sejak Jumat (27/3) sudah disimpan di kantor Disdikbud Riau Jalan Ahmad Yani, Pekanbaru.
Menggunakan 17 truk secara bergantian datang dan barang langsung dibongkar. Saat bongkar naskah tersebut, polisi mengawal ketat. Setelah terima Plt Kadisdikbud Riau Dwi Agus Sumarno langsung meneken serah terima dengan pihak percetakan.
"Naskah sudah tiba dan diterima. Insyaallah 29 Maret didistribusikan langsung ke seluruh daerah tujuan di 12 Kab/Kota," ungkapnya Dwi kepada Riau Pos (Group JPNN.com).
Pendistribusian nantinya, lanjut Dwi akan dilakukan dengan pengawalan ekstra ketat. Bersama pihak Disdikbud Provinsi Riau dan kepolisian. Guna memastikan naskah tiba di 13 titik tujuan. Dimana Kabupaten Bengkalis terdapat dua titik, yakni Duri dan Bengkalis.
Total peserta UN 2015 Provinsi Riau tingkat SMA/MA adalah 50.397, SMK sejumlah 23.047 dan SMP/MTS sebanyak 101.489. Naskah soal dicetak berikut cadangan yang disiapkan sesuai intruksi Kemenbuddikdasmen RI.
"Selama satu hari disini (Aula Disdikbud) naskah tetap dijaga dan dikawal ketat. Mudah-mudahan proses distribusi berjalan lancar," sambungnya.(egp/jpnn)
PEKANBARU - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Riau mulai mendistribusikan naskah soal Ujian Nasional (UN) keseluruh Kabupaten/Kota,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, SAR Gabungan TNI AL Bergerak Cepat Evakuasi Korban
- 797 Lapak di Pasar Gubug Grobogan Terbakar
- Kebakaran Hebat Melanda Pasar Gubug Grobogan, Penyebabnya Belum Diketahui
- Deklarasi dan Doa Prabowo Mania Jatim untuk Pasangan WALI di Pilwalkot Malang
- Pilkada Makin Dekat, Pengamanan Kamtibmas di Wilayah Inhu Diperketat
- Disdik Biak Sediakan 251 Formasi Guru PPPK, Kamaruddin Berharap Begini