Nasri Mulai Paham Maksud Kritikan Mancini
Sabtu, 11 Mei 2013 – 22:36 WIB
LONDON - Roberto Mancini kerap sekali mengkritik Samir Nasri yang dianggap tak bisa menunjukkan permainan nan stabil. Kritik Mancini itupun sempat membuat hubungan keduanya renggang. Namun, Nasri akhirnya mulai paham dengan maksud baik di balik kritik pelatih asal Italia tersebut.
Pemain asal Prancis itu mengatakan, dirinya mulai mengerti niat Mancini. Menurutnya, kritik yang datang dari pelatihnya tersebut memang dimaksudkan untuk membuatnya lebih baik lagi di atas lapangan.
“Saya setuju dengan Mancini. Saya tahu, sesekali saya tidak membutuhkan sarannya karena saya adalah seorang pemain professional. Saat saya tiba di rumah, saya melihat cuplikan pertandingannya,” terang Nasri seperti dilansir The Times.
Mantan pemain Arsenal tersebut menambahkan, Mancini memang hanya ingin membuatnya lebih baik lagi. Selain itu, sebagai pelatih, Mancini tentu memiliki beban untuk mengangkat prestasi tim. Nah, prestasi tim hanya bisa dicapai ketika para pemain seperti dirinya bisa menunjukkan performa memuaskan di dalam lapangan.
LONDON - Roberto Mancini kerap sekali mengkritik Samir Nasri yang dianggap tak bisa menunjukkan permainan nan stabil. Kritik Mancini itupun sempat
BERITA TERKAIT
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
- Diwarnai Kartu Kuning, Jorji Masuk Final Kumamoto Masters 2024