Nassar Melongo Lihat Cincin Berlian Nikita Mirzani, Harganya Wow Banget
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Nassar dibuat takjub dengan sejumlah cincin berlian yang dipakai oleh Nikita Mirzani.
Pelantun Seperti Mati Lampu ini mengaku tak sanggup melihat kemewahan Nikita Mirzani.
Ini disampaikan Nassar dalam video “Pertama Kali Ketemu Bikin Konten Eh Kontennya Secaur Ini, Duh Gak Bisa Berhenti Ketawa” di kanal YouTube Crazy Nikmir Real, baru-baru ini.
“Nyai (sapaan Nikita, red) itu berliannya banyak banget ya Allah, enggak sanggup deh sama Nyai itu. Bisa jadi gila gua,” kata Nassar.
Pemain film Comic 8 ini lantas memerinci harga tiga cincin berlian yang ada di jarinya.
"Ini (harganya, red) delapan (miliar,red). Ini tiga, ini delapan tetapi pecah," ujar Nikita Mirzani.
Nassar rupanya penasaran dari mana ibu tiga anak itu bisa memiliki uang banyak untuk membeli perhiasan tersebut.
"Ngepet dong," jawab Nikita Mirzani dengan nada bercanda.
Nassar dibuat takjub dengan sejumlah cincin berlian yang ada di jari Nikita Mirzani.
- Kasusnya Viral di Malaysia, Vadel Badjideh Merespons Begini
- Lolly dan Vadel Badjideh Berkirim Salam, Nikita Mirzani Merespons Begini
- Penjelasan Nikita Mirzani Soal Kondisi dan Penampilan Lolly
- 3 Berita Artis Terheboh: Umi Pipik Kecewa, Harvey Moeis Menyesal
- Tampil Perdana, Anak Nikita Mirzani Kirim Pesan untuk Vadel Badjideh
- Soroti Candaan Gus Miftah, Nikita Mirzani: Ini Sih Sudah Keterlaluan