Natal dan Tahun Baru, AP II Persiapkan 1.496 Extra Flight
jpnn.com - JAKARTA - PT Angkasa Pura (AP) II mendukung kesiapan penerbangan tambahan di sejumlah bandara.
Rencananya akan ada sebanyak 1.496 penerbangan tambahan PP atau 2.992 pergerakan pesawat pada musim Natal 2016 dan Tahun Baru 2017 di seluruh bandara yang dikelola AP II.
President Director PT AP II Muhammad Awaluddin mengatakan, penerbangan tambahan yang disetujui tersebut telah disesuaikan dengan kapasitas bandara, sehingga operasional diharapkan tetap berjalan lancar.
"Extra flight ini untuk mengantisipasi permintaan yang tinggi sehingga menjamin ketersediaan kursi bagi masyarakat," kata Awaluddin.
AP II bersama dengan stakeholder lainnya di 13 bandara yang dikelola berkomitmen untuk tetap menjaga kenyamanan pada periode sibuk.
Aspek keamanan pun akan ditingkatkan oleh aviation security dibantu TNI dan Polri.
Sejauh ini perseroan telah meningkatkan fasilitas Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Seperti kapasitas parkir kendaraan, ketersediaan taksi dan bus, petugas ground handling dan self service check-in kiosk.
JAKARTA - PT Angkasa Pura (AP) II mendukung kesiapan penerbangan tambahan di sejumlah bandara. Rencananya akan ada sebanyak 1.496 penerbangan tambahan
- Tukarkan Poin Anda Sekarang di MyPertamina Fair 2024! Raih Puluhan Logam Mulia & Motor Sport
- Pameran Plastics & Rubber Indonesia 2024 Segera Digelar di JIExpo, Catat Tanggalnya!
- 11.11 Big Sale Dorong Penjualan Produk Brand Lokal & UMKM Meningkat 7,5 Kali Lipat di Shopee Live
- Gandeng Fiesta, Bank Mandiri Taspen Luncurkan Program Usaha Toko Frozen Mantap
- Biofuel jadi Salah Satu Kunci dalam Dukung Transisi Energi Indonesia
- Pertamina Jadikan Biofuel Salah Satu Kunci Akselerasi Transisi Energi