Natalia Margaretha Gugat Cerai karena KDRT
jpnn.com - LAMA tak terdengar kabar mengenai rumah tangganya, Natalie Margaretha menggugat cerai suaminya. Wanita yang dikenal sebagai presenter ini mengungkapkan, dirinya sudah tak tahan dengan kehidupan rumah tangganya bersama sang suami Soerijo Gondo Setiawan. Wanita berambut panjang ini pun melayangkan gugatan cerainya ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
'Gugatan sudah dilayangkan pada tanggal 16 Agustus lalu ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat,' ujarnya di Jakarta, Minggu (22/9).
Untuk sidangnya sendiri, lanjutnya, sudah dilakukan sebanyak satu kali. 'Aku sudah menjalani sidang perdana pada tanggal 18 September kemarin. Sidang selanjutnya tanggal 25 September nanti,' kata ibu satu anak itu.
Gugatan dilayangkan Natalie karena dirinya yang tak tahan berumahtangga dengan pria yang sudah 11 tahun dia nikahi itu. Natalie juga mengalami kekerasan di dalam rumah tangganya. Dia sering dipukul oleh sang suami. 'Aku sering dipukuli, anak-anak juga. Makanya kita sudah pisah ranjang lama. Tapi memang kami masih tinggal serumah namun tidak lagi sekamar," imbuh pemain sinetron Duo Datuk Maringgih itu.
Dia mengungkapkan, menjalani kehidupan rumah tangga bukan kebahagiaan yang didapat. Diakui oleh Natalie jika dirinya sudah merasakan ketidakharmonisan sebelum berumahtangga. 'Selama ini aku hidup menderita, sejak awal pernikahan juga merasakan ketidakharmonisan,' tuturnya. Dan belakangan, tambahnya, perilaku suaminya tersebut semakin tidak terkendali.
Karena itu dia juga melaporkan suaminya tersebut ke polisi. 'Selain menggugat cerai, saya juga melaporkan suami ke polisi karena kekerasan dalam rumah tangga. Saya sering menerima pukulan dari suami, dan selama ini saya hanya bisa diam,' ungkapnya.
Sejak awal dirinya memang kerap mendapatkan perlakukan fisik, baik pukulan maupun benda tumpul. '10 hari sebelum menikah dengan dia, muka saya ditonjok hingga hancur. Waktu itu dia sedang mabuk, jadi dia tidak minta maaf. Saya tetap menerima dia karena kelurga dan anak-anak yang meminta saya untuk kuat,' jelasnya.
Selain kekerasan fisik yang diterimanya, mantan Gadis sampul itu juga mengaku jika dirinya sering mendapatkan perlakuan kasar melalui perkataan. Perlakuan yang dialami oleh Natalie terjadi karena dirinya dituding telah berselingkuh dengan pria lain.
LAMA tak terdengar kabar mengenai rumah tangganya, Natalie Margaretha menggugat cerai suaminya. Wanita yang dikenal sebagai presenter ini mengungkapkan,
- Anak Nikita Mirzani Kabur dari Rumah Aman, Begini Kronologinya
- Baim Wong Ungkap Kerinduan kepada Sang Ayah
- Jalani Umrah Bareng Mahalini, Rizky Febian: Bismillah
- 3 Berita Artis Terheboh: Putri Nikita Mirzani Kabur, Film 1 Kakak 7 Ponakan Segera Tayang
- Lolly Sebut Nikita Mirzani Sebagai Ibu Durhaka, Waduh
- Putri Nikita Mirzani: Mohon Maaf, Saya Enggak Bangga Punya Ibu Kontroversial