Nathalie Holscher Gugat Cerai Sule, Netizen Serbu Akun Instagram Putri Delina

jpnn.com, JAKARTA - Akun Instagram Putri Delina langsung diserbu para warganet, pascaterungkap Nathalie Holscher resmi mengugat cerai Sule.
Putri Sule dengan almarhumah Lina Jubaedah itu dianggap sebagai pemicu perceraian tersebut.
Pasalnya, sebelum Nathalie Holscher gugat cerai Sule, Putri mengaku masih merasa kesepian meski sudah ada ibu sambungnya.
Dia juga mempersoalkan permintaan maaf Nathalie saat pergi dari rumah awal menikah dengan Sule.
Putri mengungkapkan curhatan hatinya itu saat menjadi bintang tamu di konten Maia Estianty, beberapa waktu lalu.
Tak lama kemudian, Nathalie dan Putri terlibat saling sindir di kolom komentar.
Putri mengiyakan komen netizen yang menyebut kalau ada persoalan sebaiknya istri tidak meninggalkan suami.
Nathalie lantas menyindir harusnya anak tidak terlalu mencampuri rumah tangga orang tua.
Putri Delina dianggap sebagai penyebab Nathalie Holscher melayangkan gugatan cerai kepada Sule.
- Kini jadi Kakek, Sule Bicara Soal Panggilan dari Cucu Pertama
- Soal Wajah Cucu Pertamanya, Sule Bilang Begini
- Sule Ungkap Momen Haru Rizky Febian Menyambut Kelahiran Anak Pertama
- Pasang Badan, Sule Respons Isu Miring Soal Menantunya
- Dapat Cucu Pertama dari Rizky Febian, Sule: Mirip Mahalini
- Kebahagiaan Sule Setelah Dapat Cucu dari Rizky Febian dan Mahalini