Nathalie Holscher Mualaf, Sule: Bukan Karena Saya
![Nathalie Holscher Mualaf, Sule: Bukan Karena Saya](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2020/03/30/sule-foto-instagram-91.png)
jpnn.com - KOMEDIAN Sule menegaskan Nathalie Holscher memutuskan menjadi mualaf bukan karena dirinya.
Menurutnya, Nathalie Holscher sendiri sudah tertarik dan belajar Islam dari dahulu.
"Nathalie Holscher itu mau jadi mualaf, sudah belajar dan mau beragama Islam dari dulu. Jadi bukan karena saya," kata Sule dalam vlog di akun Sule Channel di YouTube.
Ayah Rizky Febian itu mengaku hanya memberi dukungan kepada Nathalie Holscher yang hendak membacakan kalimat syahadat.
Sule menawarkan diri untuk membantu menyediakan ahli agama dan tempat karena Nathalie tidak ada yang menolong.
"Semua prosesnya di rumah saya," ujar pelantun Susis itu.
Sule lantas mendoakan Nathalie Hoslcher yang kini telah memutuskan menjadi mualaf.
Dia berharap penyanyi yang tengah dekat dengannya itu bisa menjalankan ibadah sebaik mungkin sesuai ajaran Islam.
Komedian Sule menegaskan bahwa Nathalie Holscher memutuskan menjadi mualaf bukan karena dirinya.
- Sule Beri Nasihat untuk Rizky Febian yang Segera Jadi Ayah
- Sule Ungkap Jenis Kelamin Calon Bayi Rizky Febian dan Mahalini
- Rizky Febian Sampaikan Kabar Mahalini Hamil, Sule Beri Nasihat
- 3 Berita Artis Terheboh: Ayah Baim Wong Meninggal, Ari Lasso Sindir PSSI
- Kebahagiaan Sule Saat Mengetahui Mahalini Hamil Anak Pertama
- Nathalie Holscher Murka kepada Seorang Netizen, Ini Sebabnya