Nazaruddin Benarkan Ibas Terima USD 200 Ribu di Kantor DPR
jpnn.com - JAKARTA - Mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, Muhammad Nazaruddin mengamini pernyataan bekas anak buahnya Yulianis mengenai adanya aliran dana ke Sekjen Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) sebesar USD 200 ribu.
"Soal Mas Ibas itu yang dibilang Yulianis itu betul, yang USD 200 ribu," kata Nazaruddin usai persidangan Anas di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis (21/8) malam.
Begitu disinggung, di mana Ibas menerima uang USD 200 ribu, Nazaruddin mengatakan, Ibas menerima uang itu di kantornya.
"Di kamar Mas Ibas di DPR RI," tandas Nazaruddin.
Seperti diberitakan, Yulianis mengaku pernah memberikan uang USD 200 ribu kepada Ibas. Pemberian uang itu disampaikan sebelum adanya acara Kongres Demokrat di Bandung 2010 silam.
"Saya tidak pernah menerima sejumlah uang yang disebut-sebut selama ini. Tentu hal ini sangat mengganggu dan merugikan nama baik saya," kata Ibas keterangan persnya, Jumat (20/12). (gil/awa/jpnn)
JAKARTA - Mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, Muhammad Nazaruddin mengamini pernyataan bekas anak buahnya Yulianis mengenai adanya aliran dana
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Malam-Malam Prabowo Rapat Mendadak, Minta Update Bencana Erupsi Gunung Lewotobi
- Menkomdigi Meutya Hafid Akan Bertemu dengan CEO Nvidia, Ini yang Dibahas
- Warga Serang Tewas Dianiaya Warga Gegara Dituduh Lakukan Pelecehan
- Polemik Rancangan Permenkes, DPR: Semua Pihak Harus Lindungi Tenaga Kerja & Petani Tembakau
- Komjen Ahmad Dofiri jadi Wakapolri, Irjen Dedi Naik Bintang 3
- Siap Lakukan Pembersihan di Kemenag, Nasaruddin Umar Berpesan Begini kepada Jajarannya