Nazaruddin dan Istri Kompak Mangkir
Jumat, 10 Juni 2011 – 12:21 WIB

Muhammad Nazaruddin.
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan bahwa mantan Bendahara Umum Partai Demokrat (PD), M Nazaruddin tidak hadir pada panggilan pemeriksaan hari ini. Nazaruddin yang akan menjadi saksi dugaan korupsi di Kemendiknas, tak memberikan alasan perihal ketidakhadirannya hari ini.
Selain itu istri Nazaruddin, Neneng Sriwahyuni yang dipanggil KPK sebagai saksi bagi korupsi di Kemenakertrans, juga tidak hadir. "Tidak ada. Tidak ada indikasi mau datang (hari ini)," ujar Ketua KPK Busyro Muqoddas kepada JPNN, Jumat (10/6).
Saat ditanya apakah Nazaruddin maupun istrinya mengirim pemberitahuan perihal ketidakhadiran di KPK, Busyro hanya menggelengkan kepala. "Saya cek tidak ada," imbuhnya.
Menurutnya, Nazaruddin dan istrinya akan dipanggil lagi untuk diperiksa dalam kasus korupsi yang berbeda. Namun Busyro mengaku belum menetapkan kapan panggilan kedua akan dilayangkan. "Nanti kita jadwal ulang dulu pemanggilannya,"ucapnya.
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan bahwa mantan Bendahara Umum Partai Demokrat (PD), M Nazaruddin tidak hadir pada panggilan
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'aruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya