Nazaruddin ke Singapura Tanpa Bagasi

Nazaruddin ke Singapura Tanpa Bagasi
Nazaruddin ke Singapura Tanpa Bagasi
JAKARTA - Politisi Partai (PD) Demokrat M Nazaruddin telah dipastikan pergi ke Singapura, sehari sebelum namanya masuk dalam daftar cegah Direktorat Jendral (Ditjen) Imigrasi Kementrian Hukum dan HAM. Nazaruddin pergi ke Singapura setelah sebelumnya menemui Wakil Ketua Dewan Pembina PD yang juga Ketua DPR RI Marzuki Alie pada Senin (23/5) sore.

Dari penelusuran JPNN, Nazaruddin terbang dari Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta dengan Garuda tujuan Changi dengan nomor penerbangan GA 834 atau sebelum Dewan Kehormatan PD mengumumkan pencopotan politisi kelahiran Simalungun itu dari kursi Bendahara Umum PD. "Confirmed on board GA 834, schedule keberangkatannya 19.30," ujar sumber JPNN di maskapai penerbangan pemegang flag carrier itu, Jumat (27/6).

Nazaruddin pun sepertinya terburu-buru terbang ke Singapura karena tak banyak membawa barang bawaan layaknya orang yang hendak pergi lama. Politisi yang juga dikenal sebagai pengusaha pertambangan itu pun duduk di kelas bisnis. "Duduk di kursi nomor 3A, tanpa bagasi," sambung sumber tersebut.

Keterangan sumber itu sekaligus mengonfirmasi pernyataan Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar. Sebelumnya Patrialis menyatakan, Nazaruddin sudah pergi ke luar negeri tanggal 23 Mei, pukul 19.30 WIB dengan pesawat Garuda. Ditemui selepas salat Jumat, Patrialis menyatakan, Nazaruddin memang sudah terlanjur pergi sebelum masuk daftar cegah Direktorat Jendral (Ditjen) Imigrasi.

JAKARTA - Politisi Partai (PD) Demokrat M Nazaruddin telah dipastikan pergi ke Singapura, sehari sebelum namanya masuk dalam daftar cegah Direktorat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News