NBA Playoffs 2018: Pelicans Lolos ke Semifinal Wilayah Timur

jpnn.com, NEW ORLEANS - New Orleans Pelicans menjadi tim pertama yang lolos ke babak kedua NBA Playoffs 2018 atau semifinal wilayah di Barat.
Keberhasilan itu diraih usai Anthony Davis dkk. menyapu bersih Portland Trail Blazers 4-0. Skor itu membuat game kelima hingga ketujuh tak perlu digelar lagi.
Pada game keempat di Smoothie King Center, New Orleans, Minggu (22/4), Pelicans menang 131-123. Davis mencetak 47 poin di game tersebut.
Di babak kedua atau semifinal Wilayah Barat, Pelicans masih menunggu pemenang antara Golden State Warriors vs San Antonio Spurs yang hingga kemarin baru menyelesaikan game ketiga. Untuk sementara Warriors unggul 3-0.
Masih di Wilayah Barat, Minnesota Timberwolves berhasil memperkecil ketinggalan dari Houston Rockets menjadi 1-2. Sedangkan Utah Jazz untuk sementara unggul atas Oklahoma City Thunder 2-1. Pemenang antara Rockets vs Timberwolves dan Thunder vs Jazz akan jumpa di 4 Besar Wilayah Barat.
Dari Wilayah Timur, hingga kini belum satu pun tim yang memastikan tiket semifinal wilayah. Toronto Raptors untuk sementara leading 2-1 atas Washington Wizards. Kemudian Clevelend Cavaliers tertinggal 1-2 dari Indiana Pacers.
Philadelphia 76ers paling berpeluang lolos ke semifinal, karena saat ini leading 3-1 atas Miami Heats. Satu partai lagi, Boston Celtics untuk sementara unggul 2-1 dari Milwaukee Bucks. (nba/adk/jpnn)
New Orleans Pelicans menjadi tim pertama yang lolos ke semifinal wilayah atau babak kedua NBA Playoffs 2018.
Redaktur & Reporter : Adek
- Darah Mewarnai Kemenangan LA Lakers di Gim 2 Babak Pertama NBA Playoffs
- Kawhi Leonard Cemerlang, Clippers Menang di Kandang Nuggets
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks