Negara Tchoyi Masuk Blacklist, Arema Cemas
jpnn.com - MALANG KOTA – Kedatangan pemain asing anyar Arema Cronus, Somen Alfred Tchoyi, cukup menyita perhatian publik. Sebab, pemain asal Kamerun itu mempunyai track list yang cukup mengesankan. Tercatat, beberapa kali dia sudah mencicipi kerasnya liga kelas wahid di Eropa. Hanya saja, masih ada ganjalan yang cukup mengganggu. Kamerun merupakan negara yang telah di-blacklist tim clearing house (CH) pemerintah.
Dalam imbauannya pada tahun lalu, PT Liga Indonesia (PT LI) sebagai operator ISL meminta agar semua tim tak menggunakan jasa pemain asing yang berasal dari negara yang diblacklist. PT LI menerangkan, negara-negara yang masuk blacklist diakibatkan karena para pemainnya sering terlibat permasalahan dengan administrasi keimigrasian. Sehingga, dikhawatirkan akan memberikan masalah bagi tim yang sudah menjalin kerja sama dengan pemain asing tersebut.
Negara-negara yang masuk dalam kategori blacklist tersebut, di antaranya Nigeria, Korea Utara, Kamerun, Irak, Liberia, Afrika Guinea, Niger, Pakistan, Sri Lanka, Israel, Afghanistan, Bangladesh, dan Somalia. Negara di atas juga masih banyak yang dilanda konflik perang.
Bagi manajemen Arema, mengilatnya prestasi Tchoyi dan blacklist dari ISL menjadi dilema tersendiri. Tak bisa dipungkiri, skill Tchoyi yang berkewarganegaraan Kamerun dalam mengolah bola sangat dibutuhkan tim berjuluk Singo Edan tersebut. Sebab, pengalamannya membela tim West Bromwich Albion dan FC Augsburg bisa membantu Arema untuk meraih prestasi tertinggi.
Guna mengantisipasi adanya permasalahan di tengah jalan, manajemen Arema sudah mewanti-wanti kepada agen Tchoyi untuk segera menyelesaikan urusan surat-menyuratnya.
”Yang jelas, kami sudah minta kepada agen untuk segera melengkapi surat-surat keimigrasian Tchoyi,” terang Manager Arema Cronus Ruddy Widodo dilansir Radar Malang (Grup JPNN.com), Kamis (11/12).
Ruddy menjelaskan, prosedur untuk mendapatkan surat izin resmi dari pemain asing masih akan melalui beberapa tahapan. Dimulai dari pelaporan agen dan Arema tentang pemain asingnya ke PT Liga Indonesia. Yang nanti akan diteruskan ke pihak dinas ketenagakerjaan dan kantor imigrasi. Sebelumnya, pemain tersebut akan mendapat KITAS (kartu izin tinggal sementara) sebagai salah satu prasyaratan bisa tampil di ISL.
”Seluruh prosedur itu kira-kira memakan waktu satu bulan, kita sudah serahkan semuanya ke agen, biar dia yang mengurusi,” imbuh Ruddy. (by/c3/fir)
MALANG KOTA – Kedatangan pemain asing anyar Arema Cronus, Somen Alfred Tchoyi, cukup menyita perhatian publik. Sebab, pemain asal Kamerun itu
- Ancelotti Bicara Soal Kondisi Mbappe: Masa Buruknya akan Segera Berakhir
- Thiago Motta Puji Performa Khepren Thuram di Juventus
- Gagal Juara China Masters 2024, Jonatan Christie Merasa Ada yang Mengganjal
- Jonatan Christie Tumbang, Trofi China Masters 2024 Milik Anders Antonsen
- Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!
- Final China Masters 2024 Dibuka dengan Dramatis, 93 Menit